Senin, 4 Desember 23

Tak Terwujud Impian Indonesia ke Final SEA Games 2017

Tak Terwujud Impian Indonesia ke Final SEA Games 2017
* Penyerang Malaysia, Thanabalan A/L Nadarajah (kanan), berduel dengan penjaga gawang Timnas U-22 Indonesia, Satria Tama Hardiyanto, dalam pertandingan semifinal SEA Games 2017 di Shah Alam Stadium, Shah Alam, Sabtu (26/8/2017).(Mohd RASFAN/AFP)

Obsessionnews.com – Malaysia menjadi tembok penghalang bagi Indonesia untuk maju ke final cabang sepak bola dalam SEA Games 2017. Impian tim nasional U-22 Indonesia untuk maju ke babak final tak terwujud setelah dikalahkan Malaysia di babak semi final dengan skor 0-1  di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Sabtu (26/8/2017).

Malapetaka bagi Garuda Muda terjadi pada menit ke-87. Satria Tama tak mampu mencegah bola tandukan keras pemain Malaysia, Thanabalan Nadarajah, yang memanfaatkan sepak pojok.

Atas keberhasilannya menaklukkan Indonesia ini, Malaysia lolos ke final melawan Thailand. Sementara Indonesia mempunyai kesempatan meraih medali perunggu saat lawan Myanmar.

Susunan Pemain

Malaysia: 1-Muhammad Haziq; 2-Matthew Davies, 4-Muhammad Zainudin, 6-Muhammad Rasid, 8-Muhamad Azih, 9-Adam Azlin, 10-Kumaahran Sathasivam, 12-Thanabalan Nadarajah, 14-Mohamed Abba, 15-Muhammad Ishak, 17-Muhammad Zakaria

Pelatih: Ong Kim Swee (Malaysia)

Indonesia: Satria Tama; I Putu Gede, Ricky Fajrin, Andy Setyo, Rezaldi Hehanusa; Hanif Sjahbandi, Evan Dimas; Yabes Roni, Septian David Maulana, Febri Hariyadi; Ezra Walian.

Pelatih: Luis Milla (Spanyol)

(arh)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.