Rabu, 17 April 24

Sudah Seminggu, Kasus Ratna Sarumpaet Baru Terungkap

Sudah Seminggu, Kasus Ratna Sarumpaet Baru Terungkap
* Ratna Sarumpaet. (Foto Twitter @RatnaSarumpaet)

Jakarta, Obsessionnews.com – Aktivis sosial Ratna Sarumpaet menjadi korban penganiayaan oleh orang tidak dikenal di Bandung, Jawa Barat. Anehnya kasus ini baru terungkap ke publik sekarang. Padahal kejadiannya sudah berlangsung seminggu yang lalu.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon juga mengaku mengetahui kabar itu belum lama. Namun ia sudah menjenguk Ratna di kediamannya.

“Saya dua hari lalu memang menjenguk Ibu Ratna di kediaman beliau, setelah malamnya saya baru tahu terjadi penganiayaan yang luar biasa kepada Mbak Ratna. Kejadiannya seminggu lalu dan ini sedang kami investigasi,” kata Fadli di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (2/10/2018).

Mengenai mengapa kasus ini baru diungkap sekarang, Fadli mengungkapkan, saat itu Ratna dan keluarga tidak langsung ingin dipublikasikan. Sebab pihak ratna sangat trauma dengan kejadian itu.

“Mbak Ratna sendiri memang tidak ingin ada ini diekspos sebelumnya, karena ingin proses recovery dan juga tentu juga saya yakin beliau juga mengalami trauma, tidak pernah menyangka dalam hidup beliau ada satu perlakuan seperti itu,” ujar Fadli.

Fadli mengaku tidak tahu secara persis apa motif penganiayaan di parkiran mobil Bandara Husein Sastranegara Bandung tersebut. Namun, dia tidak menampik ada unsur politik. Karena Ratna dikenal kritis terhadap pemerintah, dan masuk Timses Prabowo Subianto.

“Apalagi Mbak Ratna juga di dalam BPN, beliau juga salah satu jurkamnas. Ya saya tidak tahu, tapi di dalam hari-hari seperti sekarang mana ada yang tidak terkait dengan politik. Ya kan?” kata Fadli.

Sebelumnya, informasi penganiayaan ini beredar luas di jejaring media sosial. Disebutkan bahwa Ratna kini sedang dirawat di sebuah rumah sakit, namun memilih tutup mulut karena masih trauma atas kejadian yang menimpanya. (Albar)

 

Baca juga:

Mahfud MD: Penyerangan Ratna Sarumpaet Biadab!

Politisi PKS: Ratna Dianiaya Agar Bungkam

Pihak Istana Tuding Ratna Satumpaet Provokasi Keluarga Korban KM Sinar Bangun

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.