Minggu, 4 Juni 23

Soal Remisi Bagi Koruptor, Abraham Samad: Jangan Diobral!

Soal Remisi Bagi Koruptor, Abraham Samad: Jangan Diobral!

Ketua KPK, Abraham Samad (ist).

 

Hasan S

Jakarta – Ketua KPK Abraham Samad meminta pemerintah mengkaji ulang soal pemberian remisi bagi terpidana kasus korupsi. Abraham agak tidak setuju para koruptor itu diberi pengurangan hukuman.

“Pemberian remisi untuk terpidana korupsi perlu dipertimbangkan dan dikaji mendalam,” kata Abraham Samad di Gedung Pengadilan Tipikor, Jl Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Jumat (12/7/2013).

Pernyataan Samad ini terkait dengan langkah hukum Yusril Ihza mewakili kliennya narapidana korupsi yang mengajukan uji materiil PP 99/2012 terkait pengetatan remisi.

Juga terkait langkah Wakil Ketua DPR Priyo Budi yang mengirim surat ke Presiden SBY. Priyo mengaku hanya meneruskan keinginan para narapidana korupsi yang keberatan dengan PP tersebut.

“Kita harap agar tidak diobral,” tutup Samad.

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.