
Madrid, Obsessionnews.com – Laga di giornada 25 yang mempertemukan Deportivo La Coruna dan Atletico Madrid, Jumat (3/3/2017), diwarnai kejadian mengerikan. Saat pertandingan memasuki menit ke-84, penonton dibuat was-was saat Fernando Torres terjatuh dan sempat tak sadarkan diri.
Stiker Atletico itu terjatuh setelah berduel fisik dengan gelandang Deportivo La Coruna, Alex Bergantinos. Torres terjatuh keras dengan kepala yang menghantam tanah telebih dahulu.
Melihat rekannya terjatuh, salah satu pemain Atletico segera memberikan pertolongan dengan membuka mulut Torres. Saat itu kondisi eks pemain Liverpool itu sudah tak sadarkan diri.
Usai mendapatkan perawatan cepat, Torres ditandu meninggalkan lapangan. Seisi stadion pun memberikan standing ovation sebagai rasa simpati kepada Torres yang juga kerap jadi langganan Timnas Spanyol.
Menurut situs AS, Torres langsung dibawa ke rumah sakit di Hospital Modelo A Coruna. Dia mendapat pertolongan pertama.
Saat ini, setelah beberapa jam, pemilik nama Fernando Jose Torres Sanz itu dikabarkan telah sadar. Bahkan beberapa saat kemudian, mantan pemain Chelsea itu mengumumkan kondisinya melalui akun resmi Twitter miliknya, Jumat (3/3/2017).
“Terima kasih untuk semua kepedulian dan pesan dukungan kalian untuk saya. Keadaan ini memang menyeramkan. Saya harap dapat kembali dengan cepat,” kicau pemilik caps 110 bagi Timnas senior Spanyol tersebut.
Pelatih Los Rojiblancos, Diego Simeone, menguatkan kabar baik tersebut.
“Situasi Torres sangat disayangkan, tetapi kami berharap yang terbaik,” katanya seperti dilansir situs resmi Atletico Madrid.
Kabar ini tentu menjadi informasi membahagiakan bagi rekan setim dan para fan yang memberikan dukungan untuknya.
Meski diinformasikan baik-baik saja, namun masih belum diketahui persis berapa lama dirinya harus berisitirahat untuk menjalani proses pemulihan. (Fath)