Jumat, 24 Maret 23

Rupiah Ditutup Melemah Jadi Rp 13.003/USD

Rupiah Ditutup Melemah Jadi Rp 13.003/USD

Jakarta, Obsessionnews – Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) ditutup melemah, jadi Rp 13.004/USD.
Nilai ini sama dengan posisi penutupan sebelumnya di level Rp13.003/USD.

Nilai tukar rupiah berdasarkan data Bloomberg pada level Rp12.995/USD. Posisi tersebut terkoreksi 13 poin dibanding hari sebelumnya di level Rp12.982/USD.

Masih berdasarkan data Bloomberg, rupiah pagi tadi dibuka pada level Rp12.957/USD. Adapun posisi rupiah terkuat di level Rp12.957/USD dan terlemah di level Rp13.019/USD.

Posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI pada level Rp12.978/USD. Posisi ini terkoreksi 56 poin dibanding penutupan hari sebelumnya di level Rp12.922/USD.

Sementara data Yahoofinance mencatat mata uang domestik pada level Rp12.970/USD, dengan kisaran harian Rp12.948-Rp13.030/USD. Posisi tersebut membaik 17 poin dari hari sebelumnya di level Rp12.987/USD.

Head of Research & Analysis BNI Nurul Eti Nurbaeti mengatakan, beranjutnya pelemahan rupiah karena meningkatnya permintaan USD.

“Permintaan USD meningkat seiring dengan akan berakhirnya rapat FOMC, besok ,” kata dia, Selasa (28/4/2015).

Adapun IHSG sore ini melanjutkan pelemahan karena meningkatnya tekanan jual investor asing. IHSG tergerus 37,58 poin atau 0,72% ke level 5.207,86.

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.