Pameran “World of Studio Ghibli” Resmi Dibuka di ArtScience Museum Singapura

Obsessionnews.com – Studio animasi asal Jepang, Studio Ghibli sangat populer dan memikat hati para penontonnya di seluruh dunia. Memiliki narasi cerita yang inspiratif, visual yang megah serta karakter yang ikonik dan disukai banyak orang, mulai awal Oktober, tepatnya 4 Oktober pengalaman melihat langsung karakter dari Studio Ghibli bisa dinikmati di ArtScience Museum, Singapura.
Dalam pameran ini, pengunjung khususnya pecinta animasi Studio Ghibli bisa melihat bentuk karakter ikonis di beberapa film, seperti My Neighbour Totoro (1988), Kiki’s Delivery Service (1989), and Spirited Away (2001).
Di pusat pameran ini terdapat 16 set teater berskala besar yang imersif, dirancang dengan cermat oleh tim seniman Jepang. Set-set teater ini menampilkan adegan-adegan ikonik dari 11 film Studio Ghibli, memberikan pengalaman yang mempesona bagi para pengunjung. Setiap karya dipilih langsung oleh Studio Ghibli, dengan perhatian yang sama terhadap detail dan kedalaman cerita yang menjadi ciri khas film-film mereka.
Baca juga: “Blending Souls” Pameran Lukisan Indonesia-Thailand akan Digelar 4-30 Oktober Mendatang
Dalam keterangannya, Kamis (17/10/2024), Vice President of ArtScience Museum at Marina Bay Sands, Honor Harger menjelaskan, bahwa The World of Studio Ghibli di ArtScience Museum adalah wujud penghargaan terhadap salah satu studio animasi terbesar dan paling dicintai pada zaman ini. Pameran ini sekaligus menjadi momen budaya yang penting bagi Singapura, karena memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk menyaksikan keindahan karya-karya seni eksklusif yang belum pernah dipamerkan sebelumnya.
“Patung-patung dan set teater yang ditampilkan dengan autentik merepresentasikan semesta Ghibli, menghidupkan dunia kaya dan bertekstur dari film-film Studio tersebut. Dengan banyak filmnya yang juga menampilkan tema humanis dan ekologis yang selaras dengan visi ArtScience Museum untuk mengeksplorasi perpaduan seni, sains, dan teknologi sembari menumbuhkan pemahaman yang lebih dalam tentang alam dan tempat kita di dalamnya, kami merasa pameran ini akan beresonansi kuat dengan para pengunjung,” ungkap Honor.
Baca juga: Tiga Rekomendasi Pameran Seni yang Bisa Dikunjungi di Momen Libur Panjang
Menanggapi hal ini, Vice President of Business and Legal Affairs at Studio Ghibli, Shinsuke Nonaka mengaku ikut bersemangat untuk menyelenggarakan pameran Studio Ghibli pertama di Singapura tepatnya di ArtScience Museum. Sejak Studio Ghibli mulai beroperasi pada tahun 1985, kami memiliki visi untuk menciptakan karya yang bermakna untuk diproduksi dan dapat dinikmati sebagai hiburan yang menarik bagi semua generasi.
“Bagi mereka yang pernah menonton film-film kami, pameran ini menawarkan kesempatan untuk menghidupkan kembali pengalaman tersebut dengan cara yang berbeda. Dan bagi mereka yang belum pernah menontonnya, set yang dirancang dengan cermat ini dapat menjadi gerbang menuju film-film kami, menampilkan ciri khas unik dari deretan karya Studio Ghibli. Dengan banyaknya spot foto, saya yakin pameran ini akan dinikmati oleh orang-orang dari berbagai kalangan sama seperti film-film kami,” ujar Shinsuke.(Arfi)





























