Rabu, 24 April 24

Ray: Pimpinan KPK Terancam Teror dan Intimidasi

Ray: Pimpinan KPK Terancam Teror dan Intimidasi

Jakarta – Direktur Eksekutif Lingkar Madani untuk Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti, mengatakan masalah yang melanda Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merupakan bentuk teror yang dilakukan pihak-pihak tertentu.

Ray menyampaikan, bentuk teror tersebut dilaporkannya para pimpinan KPK yang diduga terlibat beberapa kasus. Jadi, upaya KPK untuk mengusut kasus korupsi menjadi mandek karena permasalahan seperti itu.

Padahal, lanjut Ray, KPK harus melanjutkan penyelidikan terkait kasus-kasus yang telah lama dinanti-nanti publik agar segera selesai. Sehingga, warga untuk mendapatkan informasi publik tentang korupsi juga terhambat.

“Hak warga negara untuk mendapatkan pelayanan terhadap pemberantasan korupsi yang kita perkirakan macet setahun ini. Memang masih ada tiga komisioner tapi mereka juga terintimidasi,” ujar Ray di Kantor Komnas HAM, Jl Latuharhari, Jakarta Pusat, Senin (26/1/2015).

Ray meminta, Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), harus bertindak tegas untuk mencegah adanya intimidasi kepada KPK. Bahkan, ia menyebut Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Bareskrim), Inspektur Jenderal Polisi Budi Waseso harus dipanggil Komnas HAM terkait penangkapan Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto. (Pur)

Related posts