Rabu, 24 April 24

Politisi PKS: Ratna Dianiaya Agar Bungkam

Politisi PKS: Ratna Dianiaya Agar Bungkam
* Ratna Sarumpaet. (Foto: Twitter @RatnaSpaet)

Jakarta, Obsessionnews.com – Pelopor gerakan #2019GantiPresiden, Mardani Ali Sera mengutuk keras aksi penganiayaan yang menimpa aktivis Ratna Sarumpaet. Dia minta polisi segera mengusut tuntas kasus ini, dengan menangkap pelakunya.

“Kita perlu orang seperti Ratna dan kejadian ini adalah sebuah bencana dan tragedi, mesti diusut secara tuntas oleh kepolisian,” kata Mardani di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (2/10/2018).

Politisi PKS Mardani Ali Sera. (Foto: Twitter @MardaniAliSera)

Politisi PKS ini memang belum tahu apa latar belakang sehingga kasus ini terjadi. Namun dia menduga ada upaya pembungkaman terhadap Ratna melalui cara-cara kekerasan.

“Saya nggak bisa ambil kesimpulan, ini upaya untuk bungkam seorang Ratna. Dan kami bisa pastikan Ratna insya Allah melawan. Dan agar orang-orang seperti Ratna, Novel Baswedan, Munir itu akan terus ada di bumi Indonesia,” ujarnya.

Mardani mengakui kalau sepekan lalu masih berkomunikasi dengan Ratna. Mengenai apakah dia pernah cerita ada ancaman, Ratna hanya menyampaikan ada larangan-larangan kehadiran dia di sejumlah kota.

“Tidak cerita, tapi bahwa ‘bang kita dilarang banyak tempat’. Jalan terus pokoknya. Selama kita ikut semua prosedur, jangan takut,” kata Mardani.

Sementara itu Wakil Ketua DPR Fadli Zon menanggapi, penganiayaan dan pengeroyokan oleh orang tak dikenal terhadap Ratna Sarumpaet adalah kejahatan. Apa yang dilakukan orang-orang tak dikenal ini adalah tindakan biadab.

“Mba Ratna Sarumpaet memang mengalami penganiayaan dan pengeroyokan oleh oknum yang belum jelas. Jahat dan biadab sekali,” katanya.

Sebelumnya informasi ini beredar luas di jejaring media sosial. Disebutkan bahwa Ratna kini sedang dirawat di sebuah rumah sakit, namun Ratna memillih tutup mulut karena masih trauma atas kejadian yang menimpanya.

Ratna memang dikenal kritis terhadap pemerintahan Jokowi. Dia beberapa kali kerap dicekal di berbagai daerah. Terutama menyangkut kegiatan acara deklarasi Gerakan Ganti Presiden. (Albar)

 

Baca juga:

Mahfud MD: Penyerangan Ratna Sarumpaet Biadab!

Diprotes Sebarkan Berita Hoax PT DI Dijual kepada China, Ratna Sarumpaet Minta Maaf

Ratna Sarumpaet Sayangkan Sikap Sandiaga Uno

Ratna Sarumpaet Bakal Somasi Dishub DKI

Pada Bingung, Kenapa Ratna Sarumpaet Ditangkap

Dituduh Makar, Ratna Sarumpaet Ditangkap dan Diinterogasi

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.