
Jakarta, Obsessionnews – Polda Metro Jaya telah menyiapkan rute kusus untuk peserta KTT OKI, agar tidak mengganggu kegiatan Car Free Day (CFD).
“Ada rute-rute yang kami siapkan khusus untuk menghindari CFD,” ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Polisi Tito Karnavian di Jakarta, Minggu (6/3/2016).
Pihaknya juga telah mengerahkan 4.200 personel untuk mengamankan rute, penginapan, akomodasi, serta lokasi konferensi.
Dia mengatakan, pengamanan dimulai jam 09.00 pagi (WIB) baik di ring 1, 2, dan 3, terutama di ring 1 pengamanan ketat dan harus steril.
“Sedangkan di ring 2 dan ring 3, keamanan tetap diberlakukan,” katanya.
Namun, pengamanan diupayakan tidak mengganggu kegiatan olah raga warga Jakarta selama CFD.
Untuk sekedar diketahui, lalu lintas di sekitar Senayan tetap lancar dan warga pun tidak kesulitan mengakses Gelora Bung Karno (GBK) yang menjadi tujuan utama aktivitas olahraga setiap Minggu. (Purnomo)