Kamis, 25 April 24

Pogba Pilih Umrah untuk Berlibur

Pogba Pilih Umrah untuk Berlibur
* Paul Pogba.

Obsessionnews.com – Bulan suci Ramadhan selalu menghadirkan nuansa spiritual bagi setiap orang yang beriman. Setiap mukmin sudah pasti menanti dengan gembira kedatangan Ramadhan yang merupakan bulan penuh rahmat dan ampunan dari Allah tersebut.

Nuansa spiritual itulah yang kini tengah membuncah pada diri Paul Pogba. Pemain sepak bola termahal di dunia saat ditransfer Manchester United dari Juventus itu sedang mereguk kenikmatan rohani saat melakukan ibadah umrah.

Tak sungkan, ia pun memuji Ka’bah yang menjadi pusat peribadatan  umat Islam di dunia. Perasaan itu ia ungkapkan melalui sebuah foto yang diunggah di akun Instagram miliknya, @paulpogba, Ahad (28/5/2017).

“Hal paling indah yang pernah saya lihat di sepanjang hidup saya,” ungkap Pogba sambil menatap Ka’bah.

Lewat sebuah video yang diunggahnya, Pogba juga menampakkan dirinya tengah berdiri di depan Ka’bah berbalut kain ihram. Suara orang mengaji Al-Quran menambah syahdu video berdurasi kurang dari 10 detik tersebut.

https://www.youtube.com/watch?v=xFvAymf0E3Y

Selama ini Pogba memang dikenal sebagai sosok yang kerap kali menunjukkan keislamannya. Di lapangan, pemain 24 tahun itu sering terlihat menengadahkan ke dua tangannya tanda ia tengah berdoa.

Ibadah umrah yang dilakukannya merupakan pilihan ketika ia berlibur usai mengantarkan United memenangkan trofi Piala Europa. Umrah menjadi pilihan pemain bernomor 6 itu ketika sebagian besar pemain top dunia lainnya menghabiskan waktu liburan dengan hura-hura dan pesta.

Bersama United, anggota timnas Prancis ini sukses menjadi pilihan utama Jose Mourinho. Pemain yang turut melesakkan gol pada partai final Piala Europa saat melawan Ajax Amsterdam itu juga menjadi bagian penting skuat The Red Devils dalam kampanye sukses musim 2016/2017, termasuk mempersembahkan trofi Community Shield dan trofi Piala Liga Inggris. (Fath)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.