Rabu, 24 April 24

Pertamina MOR VII Berikan Santunan Untuk 1.950 Anak Yatim Sulsel

Pertamina MOR VII Berikan Santunan Untuk 1.950 Anak Yatim Sulsel

Makassar, Obsessionnews.com – PT Pertamina MOR VII memberikan santunan kepada 1.950 anak yatim di Sulawesi Selatan selama bulan Ramadhan. Pemberian satunan diberikan dalam rangkaian safari Ramadhan yang dilakukan manajemen Pertamina di lokasi kerja wilayah Sulawesi.

“Selama Ramadhan dan menjelang hari raya Idul Fitri, Pertamina mengadakan berbagai keagamaan dan kegiatan sosial dengan menyantuni anak yatim,” kata GM Marketing Operation Region (MOR) VII, Tengku Badarsyah di Makassar, Kamis (23/6/2016).

Selain santunan, sejumlah kegiatan keagamaan juga digelar. Antara lain melaksanakan peringatan Nuzulul Quran yang dilaksanakan di kantor Pertamina yang juga diisi penyerahan bantuan kepada 500 anak yatim dari berbagai panti asuhan yang berada di sekitar wilayah Kantor Pertamina.

Pertamina MOR VII juga menggelar pasar murah di sejumlah lokasi di Sulawesi. Pada program tersebut, masyarakat berebut membeli 18.525 paket sembako yang disubsidi Pertamina.

Paket sembako yang terdiri dari beras, gula, minyak goreng, dan bahan pokok lainnya itu bisa dibeli warga seharga Rp25 ribu per paket.

“Semua uang yang didapatkan dari hasil penjualan paket pasar murah tersebut, akan digunakan membatu rumah ibadah serta panti asuhan yang membutuhkan,” kata Badarsyah.

Sementara itu, Pertamina juga melakukan sebuah program unik dalam pembagian voucer pembelian bahan bakar nonsubsidi. Voucher dibagikan Pertamina kepada jamaah yang dapat menyelesaikan satu juz Al-Quran di masjid SPBU atau masjid Terminal BBM termasuk masjid region Pertamina. (Fath @imam_fath)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.