Kamis, 25 April 24

Perlu Dibangun Kesadaran Masyarakat Bayar Zakat

Perlu Dibangun Kesadaran Masyarakat Bayar Zakat

Rapiudin
Jakarta– Potensi dana zakat di Indonesia cukup besar. Sayangnya, penggalangan dana zakat di masyarakat belum berjalan optimal.

Menurut Ketua Komisi VIII DPR Ida Fauziah, melihat potensinya yang cukup bear tersebut maka perlu ada upaya mengalakkan pengumpulan dana  zakat. Ini perlu dilakukan agar kesadaran masyarakat untuk mengeluarkan zakat semakin meningkat.

“Karena itu lembaga pengumpul dan penyalur zakat harus lebih agresif. Ini penting karena kesadaran masyarakat untuk membayar zakat belum terbangun dengan baik,” ujarnya di Jakarta, Jumat (3/5).

Ida menambahkan, banyak cara bisa ditempuh lembaga pengumpul zakat untuk mengumpulkan zakat dari masyarakat, misalnya saja di mal. Setidaknya, harus ada upaya juga dari lembaga tersebut bagaimana mengumpulkan zakat dari masyarakat.

Sementara itu, anggota Komisi VIII Surahman Hidayat mengatakan,  cara mengoptimalkan pengumpulan zakat bisa dilakukan dengan membuka kran ibadah zakat, infak, dan sedekah, baik itu berupa aset maupun tunai.

“Lembaga zakat juga harus didorong lebih produktif,” ujarnya. (rud)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.