Jumat, 29 Maret 24

Breaking News
  • No items

Perjuangan Panjang Distribusi ‘Men’s Obsession’  dan ‘Women’s Obsession’

Perjuangan Panjang Distribusi ‘Men’s Obsession’  dan ‘Women’s Obsession’
* Sales Director OMG M.Ali Usman Obsession Media Group (OMG). (Foto: Edwin B/OMG)

Jakarta, Obsessionnews.com –  Tim distributor merupakan salah satu ujung tombak bisnis majalah. Tim distributor inilah yang berandil besar menyebarkan majalah ke toko-toko buku dan tempat-tempat lain.

Obsession Media Group (OMG) adalah penerbit Majalah Men’s Obsession dan Majalah Women’s Obsession.  Sales Director OMG M.Ali Usman berperanan besar dalam mendistribusikan kedua majalah tersebut.

Majalah Men’s Obsession dan Majalah Women’s Obsession yang siap didistribusikan. (Foto: Edwin B/OMG)

“Suka dan sukanya banyak sekali,” ucap Ali  saat mengawali pembicaraan dengan Obsessionnews.com baru-baru ini.

Perkembangan  Men’s Obsession dan Women’s Obsession yang semakin membaik  saat ini tak lepas dari perjuangan yang panjang.

Ali mengenang, pada masa  lalu pendistribusian majalah masih menggunakan sepeda motor. Namun sekarang telah menggunakan mobil, di mana sudah tidak pernah lagi kehujanan.

“Sekarang sudah ada mobil, enaknya sekarang sudah nggak kena hujan. Distribusi sekarang tidak seribet kayak dulu,” ucap Ali tertawa.

Ali mengaku beban pendistribusian sudah tak seberat seperti dulu, karena kini sebagian besar didistribusikan ke toko-toko jaringan Gramedia.

Dia  juga menceritakan kisah pilu dalam menghadapi para pelanggan untuk menagih pembayaran beberapa tahun lalu

“Kalau dulu, tim distribusi harus menagih dan return, menghadapi berbagai macam karakter agen. Galakan mereka dibanding kita. Padahal kita yang punya  barang, terus menagih, return-nya sudah, kita dibentak-bentak,” ujarnya.

Ali optimis Men’s Obsession dan Women’s Obsession akan terus berkembang “Kami tetap optimis, pelanggan kami menengah ke atas dan berusia 40 tahun ke atas, dimana mereka masih senang membaca dengan hard copy,” tegasnya.

Selain itu Men’s Obsession dan Women’s Obsession didistribusikan ke Istana Presiden, Jakarta, pada peringatan HUT Kemerdekaan  RI.

Distribusi Majalah Men’s Obsession dan Majalah Women’s Obsession di Istana Presiden, Jakarta, pada peringatan HUT ke-72 RI tanggal 17 Agustus 2017. (Foto: Edwin B/OMG)

Selain menerbitkan Majalah Men’s Obsession dan Majalah Women’s Obsession, OMG juga menerbitkan dua media online, yakni Situs Berita Obsession News dan Situs Berita Muslim Obsession.

Pada 8 Januari 2018 OMG berusia 14 tahun.  Dalam rangkaian HUT ke-14 OMG akan memberikan penghargaan kepada tokoh-tokoh berprestasi dalam acara “Obsession Awards 2018”  dan “Women’s Obsession Awards 2018” di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta Pusat, Kamis (22/3/2018). (Popi)

 

Baca Juga:

Damien Dematra: Selamat HUT ke-14 OMG, Semoga  Makin Jaya

Yuma Shannelom Doakan OMG Makin Berbobot

Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Harap OMG ‘Go to Global’

‘Muslim Obsession’ Hadir untuk Jawab Tantangan Dakwah di Era Milenial

OMG Beri Penghargaan pada Tokoh-tokoh yang Menginspirasi Masyarakat

Fahira Idris Harap OMG Terus Sebar Kebaikan dan Inspirasi

Ketua KPI: Semoga OMG Tetap Jaya

 

 

 

 

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.