Kamis, 18 April 24

Pelindo Perbaharui Fasilitas Guna Sambut Ramadhan

Pelindo Perbaharui Fasilitas Guna Sambut Ramadhan

Semarang, Obsessionnews – Bicara Ramadhan selalu lekat dengan mudik Lebaran. Momen silaturahmi membuat jutaan orang melakukan tradisi pulang ke kampung halaman. Tak ubahnya transportasi darat dan udara, transportasi air masih menjadi favorit masyarakat Indonesia.

Guna mengatasi membludaknya penumpang, PT Pelindo III Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang tengah menyiapkan berbagai sarana dan prasarana.

Kepala Divisi Sumber Daya Manusia PT Pelindo III, Nugroho Christianto menerangkan kesiapan dermaga dan pelabuhan menjadi prioritas penting dalam melayani penumpang.

“Termasuk di dalamnya terminal terus fasilitas supaya ruang tunggu bisa layak dan penumpang dapat menunggu kapal dengan nyaman,” terangnya di kantor Pelindo III, Senin (8/5/2015).

Terminal penumpang, lanjutnya, kini sudah dilengkapi berbagai macam fasilitas pendukung seperti Air Conditioner (AC), ruang khusus lansia, Laktasi, ruang bermain anak dan lainnya. Begitu juga penambahan kursi ruang tunggu yang seringkali menjadi momok pelanggan transportasi kapal. Sebelumnya mereka harus rela menunggu berjam-jam tanpa bisa duduk dengan nyaman.

Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjung Emas terkait persiapan arus mudik dan arus balik lebaran. Sedangkan bagi minat masyarakat sendiri, Nugroho menjelaskan dari tahun ke tahun animo warga terhadap kapal kian meningkat. Terlebih di tahun 2015 ini digelar mudik gratis oleh pihak pemilik kapal yang ditunjuk Dinas Perhubungan dan Transportasi untuk mengangkut para pemudik.

“Berkaca pada tahun lalu, biasanya kapal Angkatan Laut juga disiagakan untuk mudik gratis,” imbuh pria penghobi golf ini.

Keamanan dermaga tak lepas dari perhatian PT Pelindo III. Kerja sama antara KSOP Tanjung Emas dan Angkatan Laut kepada objek vital selalu disorot. Layaknya bandara, pelabuhan Tanjung Emas telah dilengkapi metal detector hingga pengamanan berlapis dari petugas. Pedagang asongan kini tak banyak yang berseliweran seperti di tahun-tahun kemarin.

“Mudah-mudahan tahun ini clear tidak ada pedagang asongan di dalam pelabuhan. Tahun kemarin masih satu dua yang lolos,” tandasnya. Bahkan scan id saat ini diterapkan bagi penumpang. Scan id dibuat untuk mendeteksi jumlah penumpang kapal dan tentunya menghindari calo.

Dengan bermacam pembaharuan fasilitas tentunya membuat pemudik lebaran dari Jawa Tengah semakin merasa aman dan nyaman. (Yusuf IH)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.