Rabu, 24 April 24

PATA Akan Kembangkan Pariwisata Kaltara

PATA Akan Kembangkan Pariwisata Kaltara
* Penandatanganan MOU antara Gubernur Kalimantan Utara dengan Direktur PATA Chapter Indonesia

Jakarta, Obsessionnews – Pacific Asia Travel Association (PATA) Indonesia Chapter, akan berjuang mengembangkan pariwisata Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), sehingga laku dijual. Baik untuk wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara.

“PATA Indonesia akan membimbing pegawai Pemprov Kaltara akan siap memajukan dunia pariwisata. Termasuk kesiapan SDM hotel, restoran dan pelaku usaha pariwisata di sana. Kemudian akan membuat event berkelas dunia di sana, misalnya wisata berwawasan lingkungan hidup,” ujar  CEO Pacific Asia Travel Association (PATA) Indonesia Chapter, Poernomo Siswoprasetijo, usai menandatangani Mou antara PATA dengan Pemprov Kaltara dan President University di Jakarta, Senin (09/05/2016). (baca juga: Perlu Ada Kementerian Perbatasan)

Turut menandatangani Mou tersebut adalah Gubernur Kaltara,Irianto Lambrie, Rektor President University Dr. Drs. Chandra Setiawan, M.M.,Phd dan  CEO Pacific Asia Travel Association (PATA) Indonesia Chapter, Poernomo Siswoprasetijo.

“Kita akan perkenalkan wilayah Indonesia, termasuk Kaltara di PATA Travel Mart (PTM) 2016, September mendatang. Lebih dari 1000 delegasi dari 60 negara, termasuk buyer-buyer internasional, pemain besar travel yang sering membawa turis berbagai negara masuk ke Indonnesia,” ujar Poernomo.

Penandatanganan MOU antara Gubernur Kalimantan Utara dengan President University 01
Penandatanganan MOU antara Gubernur Kalimantan Utara dengan President University 01

Kerjasama antara Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara dengan PATA Indonesia Chapter dan President University, dilaksanakan dengan Penandatangan Nota Kesepahaman (MoU) pada hari Senin (9/5) di President Lounge Menara Batavia. Penandatangan MoU ini merupakan langkah awal salah satu visi Provinsi Kalimantan Utara, yaitu mengoptimalkan serta mengembangkan investasi di bidang pariwisata dan pendidikan.

“Provinsi Kalimantan Utara merupakan provinsi yang baru, dengan adanya kerjasama ini, maka dapat membantu akselerasi percepatan pembangunan infrastruktur wisata dan peningkatan pendidikan sumber daya manusia yang ada di Kalimantan Utara,” kata Gubernur Provinsi Kalimantan Utara DR H. Irianto Lambrie MM.

Irianto berharap dengan adanya kerjasama ini dapat membantu menghadapi kendala yang dialami dunia pendidikan dan pariwisata di Kalimantan Utara serta memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi regional.

Penandatanganan MOU antara PATA Chapter Indonesia dengan    IATA
Penandatanganan MOU antara PATA Chapter Indonesia dengan IATA

President University dan PATA Indonesia Chapter dalam kerjasama tersebut, menyadari tugas serta tanggung jawab untuk membantu meningkatkan kompetensi Kalimantan Utara dibidang pendidikan dan pariwisata.

“President University kerjasama dengan Kalimantan Utara memiliki tujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan SDM yang ada, serta ikut dalam membangun perekonomian Kalimantan Utara,” kata Rektor President University Dr. Drs. Chandra Setiawan, M.M.,Phd.

“Perlu adanya kerjasama pemerintah daerah dengan akademisi serta pengusaha untuk membangun suatu daerah, contoh saat ini adalah kerjasama Kalimantan Utara dengan President University dan PATA Indonesia Chapter,” kata Darmono.

Ia mengungkapkan dalam membangun suatu daerah, bahwa perlu adanya sistem KKN yang positif. “KKN yang positif adalah Koneksi, Komunikasi, Networking,”ungkapnya.

Darmono juga menyatakan bahwa dengan adanya kerjasama dengan Kalimantan Utara, President University dapat menghasilkan SDM yang berkualitas di provinsi tersebut. @reza_indrayana

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.