
Jakarta, Obsessionnews.com – Ratusan massa kembali berunjuk rasa di depan Auditorium Kementerian Pertanian, Ragunan, Jakarta Selatan, Selasa (24/1/2017). Seperti sebelumnya, aksi ini untuk mengawal persidangan Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang diduga menistakan agama.
Hanya saja menurut pengamatan Obsessionnews.com, peserta aksi ke-7 ini semakin menyusut dibanding aksi-aksi sebelumnya.
Menurut Komandan Aksi Persaudaraan Muslimin Indonesia (Parmusi) Indrayadi, penyusutan massa disebabkan banyaknya agenda aksi yang dilakukan secara maraton.

“Penyebabnya banyak faktor. Di antaranya karena aksi juga dilakukan untuk kasus lain, seperti mengawal jalannya sidang Habib Rizieq,” ujar Indrayadi.
Meski demikian, Indrayadi menegaskan bahwa peserta aksi dari Parmusi tak sedikit pun mengendurkan aksi.
“Parmusi akan terus kawal proses hukum sampai adanya keadilan untuk umat Islam. Dan untuk mengantisipasi kejenuhan aksi, sejak dua aksi lalu Parmusi menggelar aksi seni,” imbuhnya.
Aksi seni yang dimaksud Indrayadi adalah aksi teatrikal saat mengawal sidang Ahok ke-5. Sementara aksi seni lukis digelar pada aksi sidang ke-6.
“Sekarang ini kami undang para penyair untuk menyampaikan puisinya di aksi ke-7 ini,” pungkasnya. (Fath)