Sabtu, 20 April 24

Parah! 54 Persen Muslim Indonesia Buta Huruf Al-Quran

Parah! 54 Persen Muslim Indonesia Buta Huruf Al-Quran

Jakarta, Obsessionnews – Indonesia boleh saja mengklaim sebagai negara mayoritas berpenduduk muslim. Namun nyatanya, 54 persen atau lebih dari separuh umat Islam tersebut tidak bisa membaca Al-Quran!

Fakta itu diungkap General Manajer Corporate Affairs APP Sinar Mas, Yuki Wardhana, yang mengacu pada hasil survey Badan Pusat Statistik (BPS).

Miris akan kondisi tersebut, sejak tahun lalu, APP Sinar Mas mencetak buku cara membaca Al-Quran dan Juz ‘Amma untuk membantu pemerintah mengentaskan masalah buta huruf Al-Quran.

“Tahun lalu kami wakafkan 20 ribu Juz Amma, tahun ini kami wakafkan 50 ribu. Ini meningkat dua kali lipat lebih dari tahun lalu,” ungkap Yuki saat jumpa pers Sewindu Wakaf Al-Quran APP Sinar MAS‎ di Jakarta, Senin (6/6/2016). (Baca: Sejak 2008 Sinar Mas Konsisten Wakafkan Al-Quran)

Peningkatan jumlah wakaf itu dilakukan setelah program wakaf Al-Quran dan buku cara membaca Al-Quran mendapat respon positif dari masyarakat, terutama dari anak-anak yang belajar membaca Al-Quran.

Wakaf buku cara membaca Al-Quran dan Juz Ámma itu menambah kontribusi APP Sinar Mas yang sebelumnya telah mewakafkan mushaf Al-Quran dan Al-Quran versi braille. Seluruhnya itu, imbuh Yuki, diwakafkan untuk masyarakat yang disalurkan melalui berbagai pihak seperti pemerintah pusat, pemerintah daerah, aparat kepolisian dan TNI, pondok pesantren, sekolah, dan para seniman.

Sementara itu Brand Manager APP Citra Yulia mengatakan, pihaknya menggunakan jenis kertas QPP yang memiliki kualitas terbaik untuk mushaf Al-Quran, dimana jenis kertas tersebut bisa bertahan 100 tahun dalam pemakaian normal.

Tak hanya itu, jenis kertas tersebut juga telah dijamin kehalalannya melalui proses sertifikasi halal Majelis Ulama Indonesia (MUI). Pemilihan jenis kertas berkualitas terbaik dan kehalalan itu dilakukan mengingat mushaf Al-Quran merupakan media untuk menuliskan kalam Allah.

“QPP adalah kertas jenis krimis yang didesain untuk memenuhi standar percetakan Alquran dan sudah dilengkapi dengan ISO 9001, ISO 14000 dan sertifikasi halal dari MUI,” kata Citra Yulia. (Fath @imam_fath)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.