Selasa, 16 April 24

Pansel KPK Roadshow Jaring Calon di 10 Kota

Pansel KPK Roadshow Jaring Calon di 10 Kota

Jakarta, Obsessionnews – Untuk menjaring calon potensial dari daerah Panitia Seleksi (Pansel) pimpinan KPK pekan ini akan melakukan roadshow di 10 kota. Untuk melakukan kegiatan ini pansel menggandeng dengan sejumlah organisasi pegiat anti korupsi.

“Acara ini diselenggarakan dengan bekerja sama dengan masyarakat sipil anti korupsi seperti TII, ICW, Kemitraan dan lainnya,” ujar Ketua Pansel Betti Alisjahbana melalui siaran persnya, Senin (15/6/2015).

Betti Alisjahbana mengatakan selain menjaring calon potensial dari daerah, roadshow ini juga dimaksudkan untuk mensosialisasikan proses seleksi pimpinan KPK periode 2015-2019 ke publik dan kelompok-kelompok ahli atau profesional terkait.

“Serta mengidentifikasi tantangan dan agenda pemberantasan korupsi di daerah,” terangnya.

Jadwal roadshow yang sudah disiapkan yakni :
16 Juni : Makasar
17 Juni : Padang, Yogyakarta, Medan
18 Juni : Balikpapan, Semarang, Pontianak
19 Juni : Bandung, Malang
22 Juni : Depok

Hingga saat ini pansel sudah menjaring 72 calon. Pagi ini pansel akan bertemu perwakilan pegawai KPK, dilanjutkan dengan rapat pansel sebagai lanjutan dari proses seleksi yang mereka lakukan.

“Saya melihat pada sabtu dan minggu ada beberapa orang lagi yang mendaftar lewat e-mail, tetapi belum dikonsolidasikan,” kata Betti. (Has)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.