Senin, 11 Desember 23

Outlander Sport Aman dari Recall

Outlander Sport Aman dari Recall

Jakarta – Menanggapi berita kampanye perbaikan massal (recall) Outlander Sport di Australia dikarenakan potensi kebocoran pada oli transmisi, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Authorized Distributor kendaraan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC) dan Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC), menyatakan bahwa Outlander Sport (OS) yang beredar di Indonesia tidak terlibat dalam recall dan tetap aman untuk digunakan.

Menurut Kosei Tamaki, Executive General Manager of MMC Marketing Division, hal ini terjadi karena Outlander Sport yang beredar di Indonesia memiliki spesifikasi yang jauh berbeda dengan yang di-recall di Australia. Seperti siaran pers yang diterima redaksi ON.

Outlander Sport Australia, yang lebih dikenal dengan ASX, yang terkena recall adalah tipe Diesel dan berpenggerak 4WD, sedangkan Outlander Sport yang dipasarkan di Indonesia adalah tipe Gasoline berpenggerak 2WD dengan tipe mesin 4B11.

Berdasarkan informasi dari Komisi Konsumen dan Persaingan Dagang Australia (ACCC), recall dilakukan terhadap 1.626 unit ASX dan Outlander dikarenakan potensi kebocoran pada oli transmisi.

 

Kebocoran ini dapat mengakibatkan tekanan pada perseneling menurun, perpindahan gigi tidak terjadi, lampu peringatan menyala, dan kendaraan berhenti tiba-tiba sebagai keadaan terburuknya.

ASX yang bermasalah merupakan produksi 16 April-18 Juni 2013 dengan jumlah 302 unit.

Mitsubishi Outlander Sport di Indonesia pertama kali diluncurkan pada bulan Juli 2012 dan merupakan kendaraan CKD (Complete Knock Down) yang dirakit di Indonesia.
Mitsubishi Outlander Sport lahir dengan 3 varian, yaitu Outlander Sport PX, GLS, dan GLX. Mitsubishi Outlander Sport merupakan kendaraan All Round Smart Sport Utility Vehicel (SUV) yang atraktif dengan konsep ”Smart Size” yang tangguh disegala medan dan sangat nyaman untuk aktivitas didalam kota.

Seiring dengan tingginya animo masyarakat terhadap Outlander Sport, di tahun 2013 Outlander Sport mengeluarkan versi Limited dengan perubahan di aksesoris.

Di tahun 2014, tepatnya pada 19 Mei 2014, Mitsubishi Outlander Sport mengalami facelift dengan tema “Reborn” yang menggambarkan sebuah SUV yang terlahir dari kombinasi ketangguhan sebuah SUV berpadu dengan kenyamaan sebuah Sedan.

Facelift ini melahirkan New Outlander Sport dengan perubahan di eksterior dan interior, termasuk sudut kemiringan kursi belakang yang ditambah secara signifikan dan penambahan fitur istimewa seperti Panoramic Glass Roof, Magnesium Paddle Shift dan Keyless Operating System (KOS) yang menambah kenyamanan dan kemudahan pengemudi dalam mengemudi New Outlander Sport.

Saat ini, di kelas Medium SUV 2000cc, Outlander Sport menjadi market leader dengan market share sebesar 34,8%

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.