Sabtu, 20 April 24

Nugie Sedih Banyak Anak Peroleh Sanitasi Kotor

Nugie Sedih Banyak Anak  Peroleh  Sanitasi Kotor

Jakarta, Obsessionnews Penyanyi sekaligus pegiat masalah anak-anak, Nugie, merasa sedih, lantaran , menurut data badan PBB masalah anak-anak, Unicef, melaporkan, bahwa tahun 2013, ribuan anak menderita dan meninggal karena penyakit yang diakibatkan oleh sulitnya mendapatkan akses untuk sanitasi yang layak dan air minum yang bersih dan higienis

“Padahal anak-anak merupakan cikal bakal penentu nasib bangsa ke depan. Mengajari anak sejak dini masalah kebersihan lingkungan merupakan hal yang terpenting. Menjadi tugas kita bersama menyediakan sanitasi yang layak bagi mereka,” ujar pelantun lagu “Pelukis Malam” itu wartawan, Selasa (3/2), dalam acara Pengumuman Hasil Project Sunlight di Hotel Meridien, Jakarta

popi rahim _nugie1

Dari dulu proyek untuk anak-anak, lanjutnya, merupakan suatu prioritas, jadi apapun yang saya sampaikan mengenai isu lingkungan, isu pendidikan, kesehatan, semuanya harus berbaur anak-anak, karena, kalau anak-anak suka, otomatis orang tua juga suka.

Saat ini Nugie mendukung Project Sunlight dari PT. Unilever Indonesia Tbk, yang mengusung tema Dukung Masa Depan Sehat yang mengedepankan gagasan anak untuk menginspirasi masyarakat agar mau melakukan tindakan nyata dalam upaya menciptakan hari esok yang lebih cerah.

“Ini perjuangan, yuk teman-teman secara bersama miliki kepedulian terhadap anak-anak, saya ngk mau dari atas, saya mau dari bawah, “ungkap Nugie.
Project Sunlight terinspirasi dari lingkungan di sekitar khususnya di Indonesia yang sudah tercemar. Sumber air bersih yang sudah tercampur dengan sampah akan menimbulkan efek penyakit yang berkepanjangan untuk anak-anak di generasi mendatang.

Nugie juga menambahkan, dengan bergaul dengan anak-anak membuat aura jadi muda terus. Dapat teman sepermainan, berbagi, buatnya lebih puas. Mereka dapat menyemangatinya dan mebuatnya berfikir, bahwa yang ia lakukan ini berdampak positif, karena anak-anak memberikan respon positif.

“ Bagi saya anak-anak di Indonesia maupun diluar negeri tetap sama, yakni dunia fun dan saya juga belajar banyak dari anak-anak. (Popi Rahim)

Related posts