Sabtu, 25 Maret 23

Mou: Gelar Juara Lebih Penting Ketimbang Gelar Hazard

Mou: Gelar Juara Lebih Penting Ketimbang Gelar Hazard
* Pelatih Chelsea, Jose Mourinho. (goal.com)

London – Pelatih Chelsea, Jose Mourinho mengaku senang dengan kegemilangan Eden Hazard di musim ini namun dia menilai itu tidak lebih penting dari mengklaim juara Liga Primer Inggris.

Mourinho menilai gelar juara Chelsea lebih penting dari euforia gelar Pemain Terbaik PFA Eden Hazard.

Sebagaimana diketahui, pemain internasional Belgia itu sukses besar meraih Pemain Terbaik Tahun Ini versi PFA pada Minggu lalu sebagai bentuk penghargaan atas musim mengilap yang dilaluinya dengan Chelsea.

Mourinho bangga, meski demikian, sang juru taktik ingin semua euforia tertuju pada gelar Liga Primer di akhir musim nanti.

“Sungguh penting bagi kami menjadi juara, tapi itu [penghargaan Hazard] bagus,” cuap Mourinho.

“Tentu saja saya sangat senang dengannya, saya senang dengan semua pemain yang membantunya mencapai level yang dia raih di musim ini, yang membuatnya memenangkan gelar Pemain Terbaik,” tambahnya.

Chelsea unggul sepuluh poin di sisa musim Liga Primer dengan lima laga tersisa dan dalam perjalanan menuju gelar kelima atau keempat sejak era EPL dimulai. (goal.com)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.