Senin, 25 September 23

Menhan Targetkan Setahun Bereskan Teroris Poso

Menhan Targetkan Setahun Bereskan Teroris Poso

Jakarta – Kementerian Pertahanan (Kemhan) akan meningkatkan kemampuan dalam menghadapi ancaman nyata seperti terorisme, bencana alam dan wabah penyakit.

Menteri Pertahanan, Ryamizard Ryacudu menyampaikan secara tegas untuk penanganan ancaman teroris di daerah Poso dalam setahun dua tahun ini harus sudah selesai. Untuk itu diharapkan jajaran TNI ,Polri, Pemda dan masyarakat harus bekerjasama dalam penanganan teroris tersebut.

“Ke depan setahun dua tahun harus selesai. Bersama sama TNI, Polri, Pemda dan Rakyat. Kalau tidak ini suka terlewat karena jangan
sampai perhatian kita terpecah,” ujar Ryamizard menanggapi pertanyaan wartawan di kantornya, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (17/12/2014).

“Saling menopang. Jangan sampai ada intelejen satu pihak tahu. Jadi harus sama,” tambahnya.

Menurut dia, Teroris adalah musuh manusia. Bukan musuh kita saja. Oleh karena itu, permasalahan teroris di Poso harus segera di selesaikan, mengingat wilayah daerah Poso tidak begitu luas.

“Saya sudah bosen dengan Poso. Padahal Poso seberapa besar lah,” ungkap Ryamizard. (Pur)

 

 

 

Related posts