Rabu, 24 April 24

Mengagumkan! Istana Siak Sri Indrapura Masih Terawat dengan Baik

Mengagumkan! Istana Siak Sri Indrapura Masih Terawat dengan Baik
* Istana Siak Sri Indrapura. (Foto: FB Kementerian PUPR)

Siak, Obsessionnews.com – Ada yang tahu soal Siak Sri Indrapura?

Dulunya Siak Sri Indrapura merupakan salah satu Kerajaan Melayu Islam. Pusat kerajaan tersebut saat ini secara administratif berada di Kabupaten Siak, Provinsi Riau.

Siak Sri Indrapura memiliki peran strategis di pesisir timur Sumatera dan Semenanjung Malaya selama kurang lebih 200 tahun. Jejak kerajaan tersebut terarsipkan dalam 43 Cagar Budaya Ragawi (benda dan bangunan) dan 36 jenis Cagar Budaya Nonragawi (kuliner, tarian, dan sebagainya).

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyatakan saat ini Siak Sri Indrapura termasuk ke dalam salah satu wilayah kerja dari Kota Pusaka. Program ini merupakan perpaduan antara pelestarian pusaka dan pembangunan berkelanjutan.

Melalui program ini aset pusaka yang ada turut diarahkan untuk memberikan manfaat bagi masyarakat. Selain itu juga menjadi aset ekonomi yang berpotensi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Nah, coba sempatkan waktu untuk mampir ke sana. Yang mengagumkan istana kerajaannya masih terawat dengan baik lho! (arh)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.