Jumat, 29 Maret 24

Breaking News
  • No items

Mendikbud Pertanyakan Gagalnya 380 Siswa SMAN 3 Semarang di SNMPTN

Mendikbud Pertanyakan Gagalnya 380 Siswa SMAN 3 Semarang di SNMPTN
* Mendikbud Anies Baswedan.

Jakarta, Obsessionnews – Menteri Pendidikan dan Kebudayan (Mendikbud) Anies Baswedan mempertanyakan kasus tidak lulusnya 380 siswa jurusan IPA SMA Negeri 3 Semarang dalam Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2016.

Menurutnya, kasus itu aneh dan besar kemungkinan disebabkan adanya kesalahan dalam proses memasukkan data.

“Apakah ada data yang tidak lengkap? Apakah memasukkannya keliru? Itu semua pertanyaan yang harus dijawab,” kata Anies di Kantor Kemendikbud, Jakarta, Rabu (11/5/2016).

“Dari 50 sekolah di seluruh Indonesia yang menggunakan sistem SKS, ada tujuh sekolah di Jawa Tengah menerapkan sistem itu. Tapi semua sekolah itu tidak ada masalah, kecuali SMA 3 Semarang,” lanjutnya.

Menurut Anies, kewenangan keputusan selanjutnya ada pada pihak panitia, apakah para siswa akan melakukan tes ulang atau tidak.

“Bukan saya panitianya. Saya tidak bisa jawab,” kata Anies.

Seperti yang ramai diberitakan, ratusan orangtua siswa SMA Negeri 3 Semarang mempertanyakan ketidaklulusan putra-putri mereka dalam Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2016.

Seluruh siswa jurusan IPA reguler yang berjumlah 380 orang tidak ada yang lolos SNMPTN. Para orangtua siswa itu mendesak agar pihak sekolah melakukan klarifikasi.

Mereka menganggap ada kesalahan dalam proses memasukkan data di Pangkalan Data Siswa dan Sekolah sehingga para siswa tidak ada yang lolos SNMPTN. Pasalnya, persebaran ketidaklulusan siswa bersifat seragam, hanya untuk jurusan IPA reguler. (Fath @imam_fath)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.