Selasa, 23 April 24

Meksiko Tangkap Raja Narkoba, Hartanya Rp9 Triliun

Meksiko Tangkap Raja Narkoba, Hartanya Rp9 Triliun
* Rafael Caro Quintero. (Foto: Marca)

Angkatan Laut Meksiko pada Jumat, (15/7/2022), telah melakukan penangkapan terhadap raja kartel narkoba Rafael Caro Quintero. Penangkapan ini dilakukan di Negara Bagian Sinaloa.

Mengutip Reuters, penangkapan Caro Quintero diiringi baku tembak yang berbahaya. Selain itu, sebuah helikopter juga dilaporkan jatuh dalam peristiwa penangkapan itu dan menewaskan 14 personil militer.

Caro Quintero menjadi terkenal sebagai salah satu pendiri kartel Guadalajara yang merupakan organisasi narkoba paling kuat di Amerika Latin selama tahun 1980-an. Bahkan, menurut, MoneyInc, figur berpengaruh dalam dunia narkoba itu telah mendulang kekayaan hingga US$ 650 juta atau Rp 9,7 triliun.

Ia juga menjadi salah satu target paling berharga bagi pejabat Amerika Serikat (AS) Pemerintah AS memuji penangkapan itu dan mengatakan tidak akan membuang waktu untuk meminta ekstradisinya.

“Ini mungkin salah satu penangkapan paling penting dalam dekade terakhir dalam hal pentingnya DEA,” kata mantan kepala operasi internasional DEA, Mike Virgill.

Jaksa Agung AS Merrick Garland mengatakan pihaknya akan mengupayakan ekstradisi segera Caro Quintero.

“Tidak ada tempat persembunyian bagi siapa pun yang menculik, menyiksa, dan membunuh penegak hukum Amerika. Kami sangat berterima kasih kepada pihak berwenang Meksiko atas penangkapan dan penangkapan mereka terhadap Rafael Caro-Quintero,” kata Garland dalam sebuah pernyataan. (CNBCIndonesia/Red)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.