Jumat, 29 Maret 24

Breaking News
  • No items

Makna di Balik Konser ‘Salam Dua Jari’ Jokowi-JK

Makna di Balik Konser ‘Salam Dua Jari’ Jokowi-JK

Jakarta – Konser ‘Salam Dua Jari’ Menuju Kemenangan Jokowi-JK yang digelar oleh Grup musik Slank bersama puluhan artis di Stadion GBK Jakarta, Sabtu (5/7/2014) mengusung nilai-nilai religius, nasionalis, persaudaraan serta semangat pluralisme. Konser tersebut digagas oleh inisiatif relawan dan artis pendukung capres-cawapres nomor urut 2.

Konser tersebut dikemas dalam nuansa islami dan disesuaikan dengan tradisi masyarakat Indonesia dalam menanti berbuka puasa. Di sela-sela acara akan ada kegiatan salawat dan istikosah. Pihak penyelenggara mengimbau penonton untuk membawa peralatan sholat, lantaran panitia menyediakan area untuk Sholat bagi kaum Muslim.

Meski mengambil semangat Ramadhan, konser tersebut bukan hanya untuk satu golongan agama saja. Melainkan untuk semua masyarakat Indonesia yang beragam latar belakang agama dan kepercayaan.

“Kami dan beberapa pihak nonmuslim yang terlibat dalam konser ini tidak akan merasa minoritas kalau Jokowi jadi. Dan itu perjuangan bersama untuk pluralism,” kata salah satu artis pengisi konser, Joshua Matulessy atau dikenal sebagai JFlow.

Penyanyi hip hop itu, percaya bahwa Jokowi juga punya semangat yang sama untuk menghargai kebhinekaan. Jadi, ia menilai konser tersebut merupakan pergerakan kebangsaan tanpa mempersoalkan perbedaan.

Konser ‘Salam Dua Jari’ Menuju Kemenangan Bersama Jokowi-JK dimulai pukul 14.00 WIB sampai selesai. Konser ini turut dihadiri  sejumlah arti papan atas seperti Slank,  Ian Antono,  Ahmad Albar, Donny Fatah, Oppie Andaresta, Kla Project,  /rif,  Koil,  Yuni Shara, Krisdayanti, Trio Lestari (Glenn Fredly, Tompi, Sandy Sandoro).

Juga hadir Jflow, Ello, Erwin Gutawa, Gita Gutawa, Jay Subiyakto, Yukie Pas Band, Jalu Pratidina, Nia Dinata, Navicula, Gading Martin, Jhody Bejo, Kadri Jimmo, Kartika jahja, Joe Saint Loco, Barry Likumahua, Dira Sugandi, Yoris Sebastian, Richard Sam Bera, Pop The Disco,  ARockGuns, Josaphat Klemens.

Ada Nina Tamam, Superglad, Ade Govinda, 3 Composers, Bonita, Tata Tangga, Nita Aartsen, Yeppy Romero, Sandrina Malakiano, Nico Siahaan,  Mira Lesmana, Butet Kartaradjasa,  Eros Djarot, Slamet Rahardjo, Edo Kondologit, Eddi Brokoli, Darius Sinathriya, Feby Febiola, Sys NS, Roy Marten, Blackstar, All In Band, Indra Bekti, Desta, Krisna Sadrach.

Serta, Ronny Waluya, Tika Panggabean, Five Minutes,  Happy Salma,  Inul Daratista,  Ayu Utami,  Cinta Laura,  Denis Adhiswara,  Joko Anwar,  Ernest Prakasa,  Sari Simorangkir. Dan masih banyak lagi.

Di hari yang sama pasangan nomor urut 1 Prabowo-Hatta juga menggelar Pesta Rakyat dengan menghadirkan artis ibu kota di 5 titik Ibu Kota. Konser itu sebagai penutup masa kampanye pilpres 2014. Lokasi digelarnya Pesta Rakyat Prabowo-Hatta ada di wilayah permukiman padat penduduk.

Berbagai acara disiapkan, mulai dari hiburan musik hingga makanan untuk buka bersama. Berikut 5 titik lokasi Pesta Rakyat Prabowo-Hatta:

1. Jakarta Timur: Lapangan Sepak Bola PIK, Jl Raya Penggilingan, Kecamatan Cakung.

2. Jakarta Barat: Lapangan Sepak Bola Kalianyar, Kecamatan Tambora.

3. Jakarta Selatan: Jl Masjid Al Ma’mur (parkiran stasiun Pasar Minggu), Kelurahan Pejaten Timur.

4. Jakarta Pusat: Lapangan Sepak Bola Pors, Jl Pors, Kelurahan Serdang, Kecamatan Kemayoran.

5. Jakarta Utara: GOR Rawa Badak Selatan, dekat waduk, Jl Alur Laut, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja. (Has)

 

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.