Sabtu, 20 April 24

Makmun Hidayat Dinilai Layak Pimpin Desa Setia Mekar

Makmun Hidayat Dinilai Layak Pimpin Desa Setia Mekar
* Makmun Hidayat ingin mewujudkan pemerintahan yang transparan untuk menuju Setia Mekar yang lebih maju dan mandiri. (Foto: dok. pribadi)

Bekasi, Obsessionnews.com – Pemilihan kepala desa (Pilkades) Setia Mekar, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, telah di ambang pintu, yakni Agustus 2018. Menjelang Pilkades muncul beberapa kandidat kades, dan salah satu di antaranya adalah Makmun Hidayat.

Terkait pencalonannya sebagai kades, Makmun aktif bersilaturahmi ke warga. Pria kelahiran Kebumen, Jawa Tengah, 1 Mei 1974 ini memaparkan visi dan misinya.  Visinya  adalah ia ingin mewujudkan pemerintahan yang transparan untuk menuju Setia Mekar yang lebih maju dan mandiri.

Sedangkan misinya adalah pertama, meningkatkan kinerja perangkat desa yang profesional dan bermartabat.  Kedua,  memaksimalkan pelayanan administrasi kepada masyarakat. Ketiga,  memberdayakan kapasitas kelembagaan yang ada di Setia Mekar. Keempat,  perencanaan anggaran pembangunan di sektor ekonomi dan infrastruktur. Kelima,  meningkatkan sumber daya manusia (SDM)  dan memanfaatkan sumber daya alam (SDA) untuk mencapai kesejahteraan masyarakat Setia Mekar. Keenam, membina hubungan baik bersama mitra kerja yang berada di wilayah Setia Mekar. Ketujuh,  mewujudkan program keluarga sejahtera melalui kegiatan sosial, kesehatan dan pendidikan. Kedelapan, menyelenggarakan pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi. Kesembilan, membina kerukunan umat dan golongan.

Makmun mengungkapkan, ia harus bekerja ekstra keras untuk merebut hati warga. Oleh karena itu ia meningkatkan volume silaturahmi ke warga.

“Saya akan terus meningkatkan silaturahmi ke warga,” kata pria yang sehari-hari berwiraswasta ini kepada Obsessionnews.com, Jumat (29/6/2018).

Poster Makmun tersebar di sejumlah tempat, di antaranya di perumahan Bumi Sani Permai (BSP). Beberapa tokoh masyarakat BSP yang dihubungi Obsessionnews.com menilai Makmun layak memimpin Setia Mekar periode 2018-2024, karena rajin bersilaturahmi dan berwawasan luas.   (arif rh)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.