Senin, 27 Maret 23

Kereta Anjlok di Batang, Penumpang Telat Berangkat

Kereta Anjlok di Batang, Penumpang Telat Berangkat

Semarang, Obsessionnews – Jadwal perjalanan kereta penumpang di Semarang menjadi terganggu, paska anjloknya kereta pengangkut baja coil di dekat stasiun Batang, Senin (25/4/2016) pagi.

Pantauan di Stasiun Semarang Tawang pada sore ini, calon penumpang tujuan Surabaya terpaksa menunggu lebih lama karena kereta yang ditunggu tidak kunjung datang. Sejumlah penumpang pun memilih tidur di bangku penumpang sambil menunggu kedatangan kereta.

Salah seorang calon penumpang kereta kelas eksekutif Argo Anggrek, Heru Eko Cahyono menyatakan, keberangkatannya menuju Jakarta harus tertunda sampai satu jam dari jadwal semula akibat insiden kereta anjlok tersebut.

“Padahal jadwalnya berangkat sejak pukul 15.00 WIB tapi tadi diumumkan lewat speaker, keretanya baru tiba di sini  jam 16.00 WIB,” keluhnya.

Guna mengusir rasa bosan, ia memilih menunggu di boarding stasiun sembari mendengarkan musik keroncong yang dinyanyikan pengamen resmi stasiun. Heru juga mengaku tidak kapok menggunakan kereta meski jadwalnya hari ini terlambat satu jam. Sebab, ia sudah terbiasa naik kereta bila pergi ke Surabaya.

“Kalau ada urusan pekerjaan ke Surabaya saya pasti naik kereta. Lebih nyaman, mas,” akunya.

Hingga kini, petugas informasi Stasiun Semarang Tawang tak henti-hentinya memberi informasil perihal keterlambatan jadwal keberangkatan dan kedatangan kerete. Hal ini disebabkan proses pengangkatan gerbong kereta yang kemungkinan belum selesai.(Yusuf IH)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.