Jumat, 19 April 24

Ditangkap KPK, PAN Siapkan Sanksi untuk Wali Kota Kendari

Ditangkap KPK, PAN Siapkan Sanksi untuk Wali Kota Kendari
* Sekjen PAN Eddy Soeparno.

Jakarta, Obsessionnews.com – Sekjen PAN Eddy Soeparno sudah mengetahui kabar kadernya, Wali Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Adriatma Dwi Putra, yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Namun ia mengaku masih menunggu keputusan resmi dari KPK.

“Kami masih menunggu informasi yang lebih detail dan komprehensif dari pengurus DPW PAN Sultra yang memonitor perkembangan masalah ini secara seksama. Setelah ada info dan masukan yang lebih akurat, kami baru bisa memberikan tanggapan,” kata Edy melalui pesan singkat, Rabu (28/2/2018).

Namun, ia menegaskan PAN tidak menolerir kadernya yang tertangkap karena kasus korupsi, sehingga akan mengambil langkah tegas bila terbukti benar. Termasuk Wali Kota Kendari.

“Kami menerapkan kebijakan zero tolerance terhadap kasus korupsi dan memberikan pembekalan kepada seluruh kader, khususnya mereka yang menduduki jabatan publik untuk mewaspadai dan menjauh dari bahaya laten korupsi,” lanjut Eddy.

Seperti diketahui, KPK dikabarkan menangkap tangan Wali Kota Kendari Adriatma Dwi Putra. Informasi itu dibenarkan oleh Ketua KPK Agus Rahardjo. Menurut informasi, Adriatma ditangkap bersama dengan calon gubernur Sulawesi Tenggara, Asrun.

“Betul, sedang ada kegiatan penyelidikan di wilayah Sulawesi Tenggara (Kendari),” ujar Agus saat dikonfirmasi, Rabu (28/2/2018), saat dikonfirmasi info penangkapan Wali Kota Kendari. (Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.