Sabtu, 20 April 24

Kemenpar Gelar Festival Cross Border Malaka 2018

Kemenpar Gelar Festival Cross Border Malaka 2018

Sedangkan agenda selanjutnya adalah Festival bertajuk Wonderful Indonesia pada 24-25 Agustus 2018, bertempat di Pantai Motadikin, Desa Fahiluka, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka, NTT.

Kabid Pemasaran Area II Regional III di Deputi Bidang Pemasaran I Kemenpar, Hendry Noviardi, mengatakan, kedua festival di Malaka ini siap dijadikan agenda tahunan demi meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) dari lintas perbatasan.

Dari penyelenggaraan Festival Cross Border Malaka 2018 sendiri ditargetkan mampu menarik 700 wisman yang datang melalui tiga pintu Pos Lintas Batas Negara (PLBN) utama.

“Jumlah wisman juga akan meningkat dengan dukungan Festival Wonderful Indonesia,” kata Hendry sebelum acara, Kamis (23/8).

Menurut Hendry, promosi sudah dilakukan sejak lama, di antaranya koordinasi bersama pihak PLBN di Timor Leste dengan menginformasikan akan ada penyelenggaraan Festival Cross Border Malaka pada 23-24 Agustus 2018.

“Untuk even Festival Cross Border tahun ini akan dilaksanakan 4 kali. Di Atambua sudah 27-28 Juli kemarin, Malaka pekan ini. Lalu Oktober mendatang kembali dilaksanakan di Atambua lagi, lalu November di Timor Tengah Utara (TTU),” tutur Hendry.

Pages: 1 2 3

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.