Sabtu, 20 April 24

Kemendagri Ukir Rekor Baru MURI Jalan Sehat Merah Putih

Kemendagri Ukir Rekor Baru MURI Jalan Sehat Merah Putih
* Mendagri Tjahjo Kumolo saat memimpin Apel Akbar yang diikuti oleh para ASN di lingkungan Kemendagri, BNPP, serta Pemprov DKI

Jakarta, Obsessionnews.com – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada Rabu (16/8) mengukir rekor baru Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Pencatatan rekor dilakukan lewat aktivitas jalan sehat beratribut merah-putih, tepatnya topi merah-putih, terbanyak dengan diikuti 8.035 peserta. Mereka berasal dari karyawan di lingkungan Kemendagri, Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP), dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Hal ini dilakukan oleh Kemendagri untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-72 Republik Indonesia (HUT ke-72 RI). “Ini salah satu upaya menyemarakkan HUT ke-72 RI,” ujar Mendagri Tjahjo Kumolo.

Lomba dimulai dari kawasan Lapangan Banteng dan finis di Kantor Kemendagri, Jakarta Pusat. Di penghujung garis finis, menjelang masuk gerbang kantor, peserta disambut dengan Tari Remo dan dilanjutkan dengan suguhan reog ponorogo.

Kegiatan jalan sehat ini diawali dengan apel akbar yang dipimpin langsung oleh Mendagri. Dalam apel akbar, dilakukan penghitungan jumlah peserta jalan sehat tersebut. Setelahnya, Mendagri langsung menerima piagam penghargaan dari Muri dan juga Lembaga Prestasi Indonesia-Dunia (Leprid).

“Intinya ingin membangun kebersamaan, bisa dilakukan 8.035 pegawai hadir dan hamper semuanya pegawai pusat, kemudian membangun gotong royong, dan disiplin,” tutur Tjahjo.

Tjahjo menambahkan, momentum tersebut juga merupakan pertama kalinya begitu banyak aparat sipil negara (ASN) turut serta menyanyikan lagu Mars Revolusi Mental di Lapangan Banteng Jakarta.

“Ini meliputi jumlah peserta pegawai negeri, baru kali ini, termasuk, menyanyikan lagu Mars Revolusi Mental. Kalau lagu Indonesia Raya di lapangan-lapangan tidak banyak,” ujarnya. 

Dalam kesempatan serupa, Direktur Eksekutif Muri Osmar Semesta mengatakan ini kali pertama kegiatan jalan bersama dengan menggunakan atribut topi bernuansa merah putih diikuti 8.035 peserta. Ia menjelaskan, kegiatan tersebut bukanlah pemecahan rekor, melainkan pencatatan rekor baru MURI. (Poy)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.