
Dirut PT Len, Abraham Mose saat menerima penghargaan dari Presiden SBY. (ist)
A.Rapiudin
Jakarta– Menjual sebuah produk inovasi ternyata susah-sudah gampang. Itu pula yang dialami PT Len Industri (Persero). Menurut Direktur PT Len Industri (Persero) Abraham Mose, persoalan ini menjadi tantangan tersendiri bagi BUMN, termasuk PT Len Industri. BUMN harus mampu mengenalkan produk inovatif ke masyarakat lebih dulu sebelum mereka memutuskan untuk membeli produk yang dihasilkan perusahaan BUMN, terutama yang bergerak di bidang pengembangan teknologi.
“Inovasi yang dilakukan sebuah perusahaan menjadi hal yang sangat penting bagi sebuah perusahaan. Ini terkait dengan perubahan kebijakan perusahaan, perubahan perilaku konsumen, atau karena persaingan bisnis,” terang Abraham saat berbicara dalam talkshow ekslusif bertema “Kebangkitan BUMN Nasional” yang digelar majalah Mens Obsession di Hotel Sahid, Jakarta, Selasa (14/5).
Terkait dengan pengembangan inovasi, Abraham mengatakan, pihaknya merangkul dan menjalin kerja sama dengan lembaga riset penghasil teknologi dan institusi pendidikan untuk melakukan kerja sama riset. “Len harus lebih maju dan lebih hebat dari swasta. Untuk itu harus terus melakukan inovasi sehingga mampu bersaingan perusahaan lain,” ujarnya. O