Sabtu, 27 Juli 24

Kemajuan Pesat Teknologi Bisa Ciptakan Cara Baru yang Berakhir Salah

Kemajuan Pesat Teknologi Bisa Ciptakan Cara Baru yang Berakhir Salah
* Stephen Hawking.

London, Obsessionnews.com – Teknologi yang terus berkembang hingga saat ini membuat segalanya serba instan. Bahkan tidak bisa dipungkiri masyarakat saat ini cenderung memanfaatkan segala teknologinya untuk bersosialisasi, membantu pekerjaan sehari-hari, dan lain-lainnya.

Namun, ilmuwan asal Inggris, Stephen Hawking, memprediksikan bahwa adanya teknologi tidak selamanya ada untuk membantu manusia. Bahkan Hawking mengungkapkan kemajuan pesat dalam ilmu pengetahuan dan teknologi akan menciptakan cara baru yang bisa berakhir salah. (Sumber)

Ia memberi contoh perang nuklir, pemanasan global, dan virus yang dihasilkan dari rekayasa.

“Meski kemungkinan terjadinya bencana dahsyat di bumi dalam waktu dekat relatif rendah, namun risiko bertambah dari waktu ke waktu, dan mendekati pasti beberapa ribu atau sekian puluh ribu tahun lagi,” kata Hawking, Selasa (19/1/2016).

Hawking juga menjelaskan, potensi risiko kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) akan mengakibatkan kemusnahan ras manusia. Namun dia optimis manusia bisa mengendalikannya.

“Kita tak akan menghentikan kemajuan dalam bidang itu, atau membalikkannya. Jadi, kita harus mengerti bahayanya dan berusaha mengendalikannya. Saya yakin kita bisa melakukannya,” tuturnya.  (Aprilia Rahapit)

 

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.