Jumat, 19 April 24

Jokowi Pastikan Tol Cisumdawu akan Beroperasi ‎2018

Jokowi Pastikan Tol Cisumdawu akan Beroperasi ‎2018

Sumedang, Obsessionnews – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melanjutkan kunjungan ke Provinsi Jawa Barat (Jabar) dengan meninjau pembangunan jalan tol Cileunyi – Sumedang – Dawuan (Cisumdawu) di Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang.

Selain Ibu Negara Iriana, kunjungan kali ini Presiden Jokowi turut didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Rini Soemarno, Seskab Pramono Anung, dan Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Teten Masduki.

Jokowi bersama rombongan tiba di lokasi dan langsung mendengar paparan dari Dirjen Bina Marga, Kementerian PUPR ,Hedyanto W Husaini, selanjutnya meninjau proses pembangunan.

“Saya ke sini hanya kontrol, cek kalau ada masalah di lapangan. Tadi diinformasikan Menteri PU, Menteri BUMN, tidak ada masalah, semuanya lancar,” ujar Jokowi usai peninjauan, Kamis (17/3/2016).

Jokowi mengatakan, jalan tol sepanjang 60 km ini akan rampung 2018. Selain untuk mendukung rencana pembangunan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB), pembangunan tol ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas di wilayah sekitar jalan tol.

Tujuan utama pembangunan tol Cisumdawu ini untuk meningkatkan perekonomian Jabar, meningkatkan aksesibilitas dan meningkatkan kapasitas jaringan jalan yang menghubungkan wilayah-wilayah di Kota Bandung dengan wilayah-wilayah di sekitar Cirebon.

“Di sini kalau kita lihat medannya sangat berat tanahnya labil, naik turun sehingga ini dikroyok bareng-bareng ada yang swasta dan BUMN,” kata Jokowi.

Tol ini direncanakan dibangun untuk menghubungkan eksisting jalan tol Cikampek – Purwakarta – Padalarang – Cileunyi dengan jalan tol Cikampek – Palimanan dan jalan tol Palimanan – Kanci yang sudah beroperasi. (Has)‎

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.