Jumat, 29 Maret 24

Breaking News
  • No items

Jadwal Tes CPNS Magelang Ungaran Ditunda

Jadwal Tes CPNS Magelang Ungaran Ditunda
* Ilustrasi Tes CPNS. (Foto: istimewa)

Semarang, Obsessionnews.com – Tes Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang rencana awal digelar di Kabupaten Semarang dan Kota Magelang, Jawa Tengah (Jateng) mengalami perubahan waktu.

Tes CPNS di Ungaran yang semula digelar Jumat-Selasa (26-30/10/2018) terkendala masalah teknis hingga jadwalnya harus diubah pada 1-5 November mendatang. Sedangkan, tes di Magelang yang rencana digelar 26-27 Oktober diubah menjadi 15-16 November.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jateng, M. Arief Irwanto, mengatakan penundaan tes CPNS disebabkan adanya permasalahan jaringan.

“Pengunduran dikarenakan masalah teknis, online di tim Panitia Seleksi Nasional (Panselnas). Jadi tidak bisa digelar. Masalah ini hanya berlaku di lokasi tes yang digelar di Magelang dan Ungaran (Kabupaten Semarang),” ujar Arief saat dihubungi JIBI, Jumat (26/10/2018).

Arief mengatakan tes CPNS di Jateng digelar di empat lokasi. Selain Magelang dan Ungaran, tes juga dilaksanakan di GOR Diponegoro, Sragen, dan GOR Satria, Purwokerto.

“Untuk yang di Sragen tidak ada kendala. Tes sudah dilaksanakan sejak tadi pagi. Kalau yang di Purwokerto, mulai digelar tanggal 29 Oktober nanti,” terang Arief. (Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.