Jumat, 19 April 24

Izin Tinggal Habis, 150 TKA China di Jember Dipulangkan

Izin Tinggal Habis, 150 TKA China di Jember Dipulangkan
* TKA China dipulangkan melalui Bandara Banyuwangi. (Foto: Mercinews/Ardian Fanani)

Jember, Obsessionnews.com — Pihak Imigrasi Jember terpaksa memulangkan 150 tenaga kerja asing (TKA) China ke negara asalnya. Alasannya karena TKA China tersebut sudah habis izin tinggalnya.

“Ya karena izin tinggalnya sebagian besar sudah habis. Tapi ada juga yang belum habis tapi memang ingin kembali ke negaranya,” kata Kepala Imigrasi Jember Kartana, Senin (25/5/2020).

Ia menegaskan, pemulangan TKA China melalui Bandara Banyuwangi, Jawa Timur itu tidak sama sekali terkait penyebaran Covid-19.

Sebelumnya TKA asal China ini bekerja di PT Sinoma Engineering, Jember. Perusahaan itu memiliki pabrik yang berlokasi di Kecamatan Puger dan bergerak dalam bidang produksi semen.

“Sebenarnya izin tinggal TKA ini sudah habis cukup lama. Tapi mereka mau pulang nggak bisa, karena penerbangan ke China tutup akibat wabah Corona,” jelas Kartana.

“Nah, setelah penerbangan ke China dibuka kembali, akhirnya mereka berangkat. Bahkan ada yang izin tinggalnya belum habis tapi ikut karena ingin pulang. Selama ini mereka menunggu di tempat kerjanya,” sambung Kartana.

Meski izin tinggal habis dan sempat tetap berada di Jember, TKA China tak dikenai denda. Hal itu merujuk keputusan pemerintah karena adanya wabah Corona.

“Nggak kena denda, memang ada kompensasi karena wabah Corona ini,” tandas Kartana. (Has)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.