Jumat, 29 Maret 24

Breaking News
  • No items

Indra Sjafri Bakal Latih Timnas?

Indra Sjafri Bakal Latih Timnas?

Jakarta, Obsessionnews Paska dicabutnya sanksi oleh FIFA terhadap PSSI, timnas Indonesia diizinkan mengikuti Piala AFF September 2016 mendatang. Siapa yang bakal ditunjuk untuk melatih tim merah putih tersebut? Indra Sjafri yang pernah sukses membawa Indonesia runner up Piala AFF U-19, disebut-sebut bakal terpilih.

“Kami telah mengantongi enam nama yang di antaranya tiga nama untuk melatih Timnas AFF dewasa dan tiga nama untuk melatih U-19. Antara lain Rahmad Darmawan, Indra Sjafri, Nilmaizar, dan Rudy Wiliam Keltjes. PSSI akan menyerahkan seleksi pelatih kepada Komite Teknik dan Pengembangan,” kata anggota Komite Eksekutif PSSI, Tony Aprilani, Rabu (8/6).

baca juga:

La Nyalla Masih Ketum PSSI

Malaysia Ajak PSSI Uji Tanding

Teliti Konflik di PSSI, Afdal Raih Doktor Komunikasi

Adapun kriteria yang harus dimiliki calon pemimpin Timnas, yaitu berpengalaman melatih, sudah pernah mempunyai prestasi, bisa mendekati para atlet yang akan dilatihnya, serta mempunyai keinginan dan semangat untuk membentuk tim yang tangguh.

Menurutnya, pelatih yang akan ditunjuk untuk melatih Timnas Indonesia akan diambil dari dalam negeri. @reza_indrayana

Tony mengatakan, setelah melakukan wawancara dengan kandidat pelatih, Expert Panel akan menyerahkan laporan kepada Exco untuk menentukan nama pelatih timnas. Hasilnya, akan diumumkan dua minggu kemudian. @reza_indrayana

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.