Rabu, 29 Maret 23

IHSG Negatif, Rupiah Dibuka Terpuruk Jadi Rp 12.875/USD

IHSG Negatif, Rupiah Dibuka Terpuruk Jadi Rp 12.875/USD

Jakarta, Obsessionnews – Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada perdagangan hari ini dibuka balik arah negatif seiring makin terkoreksinya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

Posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI pada level Rp12.875/USD. Posisi ini terdepresiasi 12 poin dibanding posisi penutupan hari sebelumnya di level Rp12.863/USD.

Data Yahoofinance mencatat mata uang domestik juga dibuka pada level Rp12.875/USD. Posisi tersebut melemah 35 poin dibanding hari sebelumnya Rp12.840/USD.

Nilai tukar rupiah berdasarkan data Bloomberg hari ini pada level Rp12.857/USD, namun pada pukul 10.00 berada pada level Rp12.875/USD. Sementara rupiah pada penutupan akhir pekan lalu di level Rp12.850/USD.

Data Sindonews bersumber dari Limas menunjukkan rupiah pada level Rp12.889/USD, melemah 20 poin dibanding posisi penutupan kemarin di level Rp12.869/USD.

Sementara IHSG pagi tadi dibuka melanjutkan koreksi di zona merah. IHSG susut 3,88 poin atau 0,07% ke level 5.406,76. (ant)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.