Rabu, 24 April 24

Rapat dengan Komisi III, Pimpinan KPK Bawa Penyidik

Rapat dengan Komisi III, Pimpinan KPK Bawa Penyidik
* Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo.

Jakarta, Obsessionnews.com – Rapat dengar pendapat Pimpinan KPK dengan Komisi III DPR kembali dilanjutkan, Selasa (12/9/2017). DPR merasa masih banyak hal yang perlu ditanyakan dan dikonfirmasi tentang sesuatu yang berkaitan dengan kinerja KPK. Sehingga rapat Senin kemarin ditunda dan dilanjutkan hari ini.

“Rapat ini melanjutkan rapat yang kemarin,” ujar Ketua KPK Agus Rahardjo di DPR.

Berbeda dengan rapat kemarin, rapat kali ini Pimpinan KPK membawa sejumlah penyidik. Namun Agus tidak menjelaskan kenapa pihaknya membawa penyidik. Apakah atas dasar permintaan DPR atau inisiatif KPK sendiri. “Ada penyidik kami bawa,” jelasnya Agus.

Wakil Ketua Komisi III Desmond J. Mahesa mengatakan rapat dengan KPK dilanjutkan, karena masih banyak fraksi yang belum mengajukan pertanyaan. Dalam rapat kemarin hanya anggota Komisi III Fraksi PDI Perjuangan Junimart Girsang ‎yang mengajukan pertanyaan kepada pimpinan KPK. “Masih ada sembilan fraksi lagi‎,” katanya.

Ia menjelaskan, masih banyak lagi yang akan didalami oleh anggota Komisi III‎ terkait pengawasan lembaga KPK. Desmond menjelaskan bahwa rapat kerja dengan pimpinan KPK ini bukan agenda rapat Pansus Hak Angket KPK, meskipun ada beberapa anggota pansus yang ikut rapat sebagai pengganti.

“Hari ini kan banyak pesepsi seolah-olah hari ini kayak pansus. Bukan. Ini tugas pengawasan DPR. Tapi kalau memang ada orang yang di-BKO oleh fraksinya di komisi bukan sesuatu aneh, dalam DPR sudah biasa,” kata Politikus Gerindra itu. (Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.