Selasa, 23 April 24

Harus! Rehabilitasi Mendidik Bagi Narkoba

Harus! Rehabilitasi Mendidik Bagi Narkoba

Jakarta, Obsessionnews – Founder FAN Campus Lembaga Rehabilitasi Narkoba Inti Nusantari Subagio sangat tidak setuju jika para penyalahguna narkoba dipenjara. Baginya rehabilitasi langkah yang sangat tepat bagi penyalahguna narkoba.

“Saya berkeyakinan bahwa rehabilitsi is must,” ujar Inti Nusantari Subagio, Rabu (30/9/2015) dalam acara talkshow Executive Leaders Talk (ELT) yang digelar Obsession Media Grup (OMG), bertemakan “Pulau Penjara Rehabilitasi Narkoba, Perlukah?”

Selama ini Inti Subagio menilai rehabilitasi berhasil menyembuhkan bagi penyalahguna narkoba. Terbukti hampir 30 ribu orang sudah didik dengan baik dan menghasilkan hal yang menggembirakan.

“Hampir 30 ribu orang sudah kami didik dan hasilnya gembirakan. Berarti rehabilitasi berdaya kerja dan berdayaguna,” jelasnya.

Tak hanya itu, jika penyalahguna narkoba adalah remaja atau pelajar bagaimana nasibnya kedepan. Inti juga tak setuju jika penyalahguna narkoba dimasukkan ke pulau penjara rehabilitasi narkoba.

“Karena rehabilitasi untuk remaja perlu kerjasama dengan orang tua? Nanti kalau di pulau gimana komunikasinya dengan orang tua sipenyalahguna narkoba?” tambahnya.

Diskusi soal Narkoba yg digelar OMG-

Hal tersebut ditegaskannya dalam forum Executive Leaders Talk (ELT) bertema “Pulau Penjara Rehabilitasi Narkoba, Perlukah?” yang digelar Obsession Media Group (OMG) selaku penerbit majalah Men’s Obsession, majalah Women’s Obsession & situs berita Obsessionnews.com di Kantor OMG Jl. Kedondong 161, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (30/9/2015).

Nara Sumber yang bertindak sebagai pembicara adalah Deputi Pemberantasan Badan Narkotika Nasional (BNN) RI Irjen Pol Deddy Fauzi Elhakim, Direktur Bina Narapidana dan Pelayanan Tahanan Lembaga Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Imam Suyudi, Komisioner Komnas HAM Imdadun Rahmat, Anggota Komisi III DPR RI Nasir Jamil, Dewan Pendiri Gerakan Nasional Anti Narkotika (GRANAT) dan Mantan Jaksa Agung RI Abdul Rahman Saleh, Ketua Umum Persaudaraan Muslimin Indonesia (PARMUSI) Usamah Hisyam, dan Founder & Presiden Direktur FAN Campus (Lembaga Rehabilitasi Narkoba) Inti N Subagio. (Popi Rahim)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.