Jumat, 26 April 24

Gandhi Fernando Rilis Trailer Film ‘Midnight Show’

Gandhi Fernando Rilis Trailer Film ‘Midnight Show’

Jakarta, Obsessionnews – Renee Pictures kembali memproduksi film keempatnya yang berjudul ‘Midnight Show’, dengan resmi pula telah merilis trailer di youtube ‘Midnight Show – Official Trailer’. Film bergenre Horror-Thriller-Slasher ini akan dirilis akhir tahun ini.

“Film Midnight Show adalah film produksi gue yang keempat. Genre film ini bukan cuma Horror, tapi Horror-Thriller-Slasher! Midnight Show bakal rilis akhir taun ini,” kalimat rilis resmi dari Gandhi Fernando, seperti pantauan Obsessionnews, Minggu (4/10/2015).

snapshot

Gandi Fernando selaku produser film Midnight Show menjelaskan, ia sangat optimis film ini tidak kalah serunya, karena ia dibantu oleh sutradara ternama Ginanti Rona yang sebelumnya pernah menyutradarai film ‘The Raid’.

“Dalam pembuatan Midnight Show, gue dibantu sama arahan Ginanti Rona sebagai sutradara. Oh iya, Ginanti Rona sebelumnya udah pernah terlibat dalam pembuatan film thriller Indonesia yang udah nggak asing lagi alias The Raid. Bisa bayangin dong gimana kerennya Midnight Show nanti?” ungkapnya.

Film Midnight Show ini dibintangi oleh artis papan atas, Acha Septriasa, Ratu Felisha, dan Ganindra Bimo. Juga bakal ada Boy Harsya, Gesata Stella, Arthur Tobing, Ronny P.Tjandra, Daniel Ropan, Ade Firman Hakim, Rangga Djoned, Citra Prima, Rayhand Khan, Neni Aggraeni, Yayu Aw Unru, Zack Lee.

snapshot2

Midnight Show dalam trailernya mengambarkan latar sebuah Bioskop bernama Podium memutar film berjudul ‘Bocah” yang berkisah 15 tahun lalu ada bocah benama Bagas, dia membunuh kedua orang tuanya dan adiknya, dia meracunin mereka dan membunuhnya lalu memutilasi serta membakar korban. Ternyata, dalam bioskop tersebut ditonton oleh sang pelaku sebenarnya. Apa yang terjadi? Terlihat pembunuhan kembali terjadi dengan terlihat darah berceceran. (Popi Rahim)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.