Sabtu, 20 April 24

Erick Thohir: Mau Tak Mau Indonesia Kembali Lakukan PSBB

Erick Thohir: Mau Tak Mau Indonesia Kembali Lakukan PSBB
* Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir. (Foto: Humas Kementerian BUMN)

Jakarta, Obsessionnews.comMenteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Erick Thohir menyebutkan, kasus positif Covid-19 di berberapa daerah wilayah Indonesia meningkat. Untuk itu pemerintah mau tidak mau harus kembali melakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Hal itu dilakukan untuk meminimalisir penyebaran virus tersebut. Dia berharap masyarakat bisa disiplin tentang hal tersebut.

“Dalam seminggu ditingkatkan disiplinnya, itu tidak mudah. Ini cuma bisa berjalan kalau rakyat Indonesia mau (disiplin),” ujar Erick dalam video virtual di Jakarta, Jumat (11/9/2020).

Terkait perekonomian, menurut dia kesehatan lebih penting daripada ekonomi. Namun Erick juga menyebutkan bahwa pihaknya tidak pernah berbicara bahwa ekonomi didahulukan.

“Jika mengharapkan pertumbuhan ekonomi, tentu masalah utamanya yakni Covid-19 harus selesai terlebih dahulu,” tambahnya

Selain itu, penegasan kampanye memakai masker dan menjaga jarak harus diprioritaskan juga.

“Dari tiga prioritas Satuan Tugas (Satgas), di situ juga memastikan bahwa rakyat harus aman dari Covid-19 dan reformasi kesehatan itu menjadi kunci,” ucapnya.

Erick juga menyampaikan Indonesia Bekerja adalah langkah selanjutnya, pemberdayaan kecepatan untuk bekerja dan penting untuk pemulihan ekonomi Indonesia.

“Tata transformasi ekonomi juga penting, jadi jangan kita bicara tambal sulam jangka pendek. Kita memastikan transformasi juga terjadi pada reformasi dunia kesehatan,” pungkasnya. (Poy)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.