Sabtu, 20 April 24

LSI: Ekspektasi Rakyat ke Jokowi Masih di Atas 60%

LSI: Ekspektasi Rakyat ke Jokowi Masih di Atas 60%

Jakarta, Obsessionnews – Ekspektasi atau harapan rakyat kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) ternyata masih tinggi. Berdasarkan survei yang dilakukan Lingkaran Survei Indonesia (LSI), ekspektasi rakyat kepada Jokowi masih di atas 60 persen.

Survei LSI tersebut sekaligus mematahkan pernyataan Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR Edhie Baskoro Yudhoyono atau yang akrab dipanggil Ibas, bahwa rakyat menginginkan SBY kembali. “Kalau Ibas mengklaim rakyat ingin SBY kembali, itu hanya pernyataan kampanyenya saja untuk menaikkan pamor politik Partai Demokrat. Rakyat sebenarnya masih berharap kepada Jokowi,” kata peneliti LSI Adjie Alfaraby di Jakarta, Kamis (10/9/2015).

Menurut Adjie, walaupun harapan rakyat kepada Jokowi masih tinggi, ini semua kembali kepada pemerintahan Jokowi seberapa serius memperbaiki ekonomi yang terpuruk.

“Seberapa serius pemerintah bisa mengembalikan kepercayaan masyarakat dalam ekonomi kita. Ini bergantung kinerja tim ekonomi di Kabinet Kerja,” tuturnya.

Sebelumnya dalam peringatan HUT ke-14 Partai Demokrat di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (9/9), di hadapan ayahnya yang juga Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ibas mengklaim banyak aspirasi dari rakyat yang rindu dan ingin kembali ke masa kepemimpinan SBY. Lewat aspirasi rakyat tersebut, Ibas berharap partainya dapat lebih dicintai oleh rakyat. (rol/arh)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.