Jumat, 26 April 24

Maryono Ungkap Alasan BTN Tak Terima Pengajuan KPA Meikarta

Maryono Ungkap Alasan BTN Tak Terima Pengajuan KPA Meikarta
* Direktur Utama BTN Maryono. (Foto: Edwin B/Obsession Media Group)

Jakarta, Obsessionnews.com – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk  (BTN) mengaku tidak menerima pengajuan Kredit Pemilikan Apartemen (KPA) Meikarta. Hal ini dikarenakan sejak awal pihaknya sudah mengetahui bahwa proyek tersebut terkendala perizinan.

Direktur Utama BTN Maryono mengungkapkan hingga saat ini pihaknya belum pernah memberikan sekalipun kredit untuk segala proyek Meikarta. Baik dalam Kredit Pemilikan Apartemen (KPA), maupun kredit untuk konstruksi Meikarta itu sendiri.

“BTN sampai sekarang tidak pernah dan belum pernah memberikan KPA atau konstruksi untuk Meikarta. Ada beberapa pengajuan tapi kami tidak menyetujui atau kita kembalikan,” kata Maryono di kantornya, Kamis (25/10/2018).

Selama ini BTN selalu memegang prinsip kerja sama dengan proyek-proyek perumahan yang persyaratan dan perizinannya sudah clear. Dengan demikian ke depannya tidak berisiko terhadap Net Perfoarming Loan (NPL) perusahannnya.

“Karena kita mengetahui Meikarta beberapa hal seperti dari sisi legal atau perizinan pada saat itu belum sempurna,” tegasnya.

Meski demikian Maryono mengaku BTN sebenarnya sudah memiliki beberapa kerja sama dengan Lipo Group sebagai pemilik proyek Meikarta. Hanya saja kerja sama ini untuk proyek-proyek lain yang diklaim Maryono persoalan legalnya sudah clear. (Bal)

 

Baca juga:

Bank BTN Berhasil Catatkan Pertumbuhan Kredit di Atas Rata-Rata Industri

BTN Gandeng PP-INI Amankan Dokumen Kredit

KPR Menjadi Penopang Utama Laju Pertumbuhan BTN

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.