Sabtu, 20 April 24

Ecclestone Bantah Efek Brexit, Mc Laren Khawatir

Ecclestone Bantah Efek Brexit, Mc Laren Khawatir
* Mc Laren, Mercedes (F1)

London, Obsessionnews.com- Bernie Ecclestone, bos Formula 1 mengaku keluarnya Inggris dari Uni Eropa adalah keputusan yang tepat.

Dalam referendum yang diadakan pada Kamis waktu setempat, Inggris memilih untuk hengkang dari Uni Eropa, yang menimbulkan gejolak di pasar saham serta poundsterling mencapai titik terendah dalam 30 tahun.

Media Spanyol, As, hari ini menulis bahwa sejumlah tim yang bermarkas di Inggris, misalnya Mercedes, Red Bull dan Renault, akan pindah. Mercedes ke Jerman, Red Bull ke Italia, Renault ke Prancis.

Ecclestone seperti ditulis Mirror mengatakan, jika menang Inggris punya sesuatu untuk dijual, dan itu bagus dengan harga yang tepat, maka akan dibeli, tak peduli mereka dari dari Jerman, Tiongkok atau Italia. “Nanti orang akan terbiasa dengan hal ini,” jelas pria yang sudah berusia 85 ini.

Ecclestone yakin Inggris harus menentukan nasibnya sendiri.

Sebelumnya, Ron Dennis, bos Mc Laren, tim yang bermarkas di Inggris, berkata, Brexit mengakibatkan orang takut ber investasi, mengancam peluang kerja dan beresiko secara ekonomi.

Sementara wartawan Autoweek, Christian Sylt mengatakan, Brexit menguntungkan F1 sebanyak 180 juta dolar AS. Syaratnya transaksi harus dalam dolar AS. (F1Fansite) @baronpskd

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.