Jumat, 19 April 24

Dua Nama ini Disebut-sebut Bakal Menggantikan Taufik Kurniawan

Dua Nama ini Disebut-sebut Bakal Menggantikan Taufik Kurniawan
* Taufik Kurniawan diperiksa KPK. (Foto: istimewa)

Jakarta, Obsessionnews.com – Setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi Dana Alokasi Khusus (DAK) Kabupaten Kebumen oleh KPK, PAN berencana mengevaluasi posisi Taufik Kurniawan sebagai Wakil Ketua DPR. Lantas siapa sosok kader PAN yang akan menggantikan posisi Taufik?

Wakil Ketua Dewan Kehormatan PAN Drajad Wibowo mengungkapkan ada dua nama yang secara informal muncul sebagai kandidat pengganti Taufik.

“Dalam obrolan-obrolan memang muncul dua nama, yaitu Ketua Fraksi PAN DPR RI Mulfachri Harahap dan Wakil Ketua Komisi I Hanafi Rais,” kata Drajad, Jumat (2/11/2018).

Drajad menegaskan nama Mulfachri dan Hanafi muncul secara informal dan secara resmi belum ada nama pengganti Taufik di DPR. Dia mengatakan partai masih berfokus memberi bantuan hukum kepada Taufik jika memang dibutuhkan. “Kalau secara formal keputusan itu belum ada,” jelasnya.

Menurut Drajad seorang unsur pimpinan DPR menyampaikan bahwa Taufik Kurniawan masih bisa menjabat sebagai Wakil Ketua selama belum ada putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap.

Selain itu, sisa masa jabatan yang tinggal kurang setahun juga menjadi faktor menyangkut efektivitas yang dipertimbangkan. “Sisa masa bakti kurang dari satu tahun dan terpotong kampanye hingga April,” jelasnya.

Taufik tersangka kasus suap penganggaran DAK Kebumen yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara tahun 2016.KPK menyangka Taufik terlibat membantu Bupati Kebumen nonaktif, Fuad Yahya mengurus penganggaran DAK senilai Rp 100 miliar itu.

Sebagai imbalannya dijanjikan 5 persen dari anggaran itu. Menurut KPK, Taufik telah menerima imbalan sebesar Rp 3,65 miliar. (Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.