Selasa, 26 September 23

Ditinggal Ronaldo, Juventus Digunduli Chelsea 4-0

Ditinggal Ronaldo, Juventus Digunduli Chelsea 4-0
* Chelsea 4-0 Juventus. (Emeatribune)

Massimiliano Allegri menilai Juventus sudah bermain optimal di tengah keterbatasan yang ada, sebelum akhirnya menelan kekalahan telak 4-0 dari Chelsea di Liga Champions, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB.

Bianconeri mencatatkan kekalahan terburuk mereka di Liga Champions saat dihajar empat gol tanpa balas oleh Chelsea.

Bianconeri sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar sebelum bertandang ke Stamford Bridge dan duel melawan The Blues menjadi ajang perebutan posisi puncak Grup H.

Meski menang 1-0 atas Chelsea dalam pertemuan pertama di Turin, Juve remuk redam di London usai Trevor Chalobah, Reece James, Callum Hudson-Odoi dan Timo Werner mencetak empat gol kemenangan juara bertahan.

Sebuah ajang pembantaian dirasakan Juventus, yang sebelumnya tidak pernah kalah dengan selisih empat gol di semua kompetisi sejak dihajar AS Roma 4-0 di Serie A pada Februari 2004 dan ini juga merupakan kekalahan terburuk mereka di Liga Champions.

“Saya pikir babak pertama sudah bagus. Setelah jeda, mereka melanjutkan tekanan mereka, sementara kami sedikit terlalu lemah pada gol kedua dan ketiga,” kata Allegri kepada Sky Sport Italia.

“Kami membiarkan mereka terlalu banyak dapat sepak pojok, yang memang jadi kekuatan mereka secara fisik. Kami memiliki beberapa situasi di mana kami bisa lebih baik. Mengecewakan kebobolan empat gol, tetapi tujuannya tercapai dan sekarang kami harus memikirkan pertandingan Sabtu melawan Atalanta.”

“Bagaimana pun, kami telah lolos dengan dua pertandingan tersisa dan sekarang dapat fokus pada pertandingan berikutnya. Hari ini saya mengucapkan selamat kepada para pemain karena mencapai babak 16 besar Liga Champions.”

“Bukan setelah mengalahkan Lazio lantas kami menjadi tim terbaik di Eropa. Kami memiliki keterbatasan, tidak dapat disangkal, dan kami akan bekerja untuk meningkatkannya.”

Juventus Goyah Tanpa Ronaldo
CEO Juventus, Maurizio Arrivabene mengakui bahwa timnya goyah setelah ditinggal Cristiano Ronaldo pergi pada bursa transfer musim panas kemarin. Arrivabene tetap berusaha memandang sisi positif dampak kepergian Ronaldo bagi masa depan skuad Bianconeri.

Ronaldo meninggalkan Bianconeri hanya beberapa hari jelang penutupan jendela transfer awal musim 2021/22, memutuskan pulang ke klub lamanya, Manchester United.

Kepergian Ronaldo menimbulkan celah yang besar di skuad karena tidak punya waktu yang cukup untuk mencari penggantinya, belum lagi statusnya sebagai pencetak gol utama tim masih sulit tergantikan sejauh ini.

Selain tertatih-tatih di awal Serie A musim ini dengan tertahan di papan tengah, Juve juga punya masalah dalam urusan membobol gawang lawan karena tak satu pun striker mereka bertengger di lima besar daftar topskor sementara.

Jelang duel lawan Chelsea di Liga Champions, Rabu (24/11) dini hari WIB, Arrivabene berbicara kepada Juventus TV sembari membahas Ronaldo yang lagi-lagi mencetak gol untuk United saat menang 2-0 di markas Villarreal.

Itu adalah gol keenam Ronaldo di Liga Champions musim ini dan pertandingan kelima berturut-turut di mana ia mencetak gol, menjadikan namanya sebagai yang pertama melakukan hal tersebut dari klub Inggris.

“Kami memulai musim dengan pemain penting yang pergi, jadi ada guncangan sesaat,” ungkap Arrivabene.

“Ketika seorang pemain seperti Cristiano Ronaldo pergi, tidak dapat dihindari bahwa dengan cara yang baik dan buruk, ia memikul banyak tanggung jawab dalam skuad.”

“Saya pikir guncangan yang dialami klub itu wajar, tapi hari ini para pemain lebih percaya diri dan telah mengambil tanggung jawab mereka sendiri, jadi berkembang dengan cara yang benar. Itu yang harusnya jadi semangat tim.”

Juventus sendiri pada akhirnya gagal mencetak gol di Stamford Bridge dan harus menelan kekalahan telak 4-0 dari tuan rumah Chelsea. (Goal.com/Red)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.