Selasa, 21 Maret 23

Daftar Orang Terkaya Dunia: Peringkat Donald Trump Anjlok?

Daftar Orang Terkaya Dunia: Peringkat Donald Trump Anjlok?
* Bill Gates memuncaki daftar orang terkaya sejagat Forbes untuk ke-empat kali berturut-turut. (BBC)

Pendiri Microsoft Bill Gates kembali berada di puncak daftar orang terkaya di dunia versi Forbes, pada tahun ketika jumlah miliarder bertambah 13% menjadi 2.043 orang.

Seperti dilansir bbc.com, Selasa (21/3), berdasarkan daftar tahunan majalah itu, kekayaan Gates bertambah menjadi $86 miliar (Rp1133.3 triliun), dari $75 miliar (Rp1000 triliun); Gates diikuti investor Warren Buffett, yang nilai hartanya naik sebesar $14,8 miliar (Rp197,3 triliun) menjadi $75,6 miliar (Rp1008 triliun).

Kabar buruk bagi Presiden AS Donald Trump, yang turun 220 posisi ke peringkat 544 dan sekarang harus puas dengan ‘hanya’ $3,5 miliar (Rp46,6 triliun).

Forbes mengatakan anjloknya $1 miliar (Rp13,3 triliun) kekayaan Trump disebabkan pasar properti AS yang sedang lambat.

Terdapat 183 miliarder dari bidang teknologi dalam daftar Forbes, dengan total kekayaan $1 triliun (Rp13.333,3 triliun). Daftar tersebut didominasi miliarder AS.

Tokoh lainnya di 10 besar termasuk pendiri Amazon, Jeff Bezos, yang melejit ke nomor tiga dengan perolehan terbesar di dunia, yakni $27,6 (Rp368 triliun) miliar dari total harta $72,8 miliar (Rp968 triliun).

Pendiri Facebook Mark Zuckerberg berada di peringkat lima dan salah satu pendiri Oracle Larry Ellison di peringkat tujuh.

Populasi global miliarder kini mencapai 2.043, yang merupakan pertambahan paling besar dalam setahun sejak majalah Forbes mulai menyusun daftar tersebut, 31 tahun lalu.

Terdapat 565 miliarder AS dalam daftar, yang dikaitkan Forbes dengan gelora di pasar saham sejak pemilihan presiden yang dimenangkan Trump pada November 2016.

Sedangkan miliarder Cina, berjumlah 319, menjadi yang kedua terbanyak dalam daftar dan miliarder Jerman, berjumlah 114, yang ketiga terbanyak.

bbc

Sepuluh besar orang terkaya di dunia versi Forbes:

  1. Bill Gates (pendiri Microsoft): $86 miliar (Rp1133.3 triliun)
  2. Warren Buffett (investor AS): $75,6 miliar (Rp1008 triliun)
  3. Jeff Bezos (pendiri Amazon): $72,8 miliar (Rp968 triliun)
  4. Amancio Ortega (pendiri Inditex): $71,3 miliar (Rp950,6 triliun)
  5. Mark Zuckerberg (Facebook founder): $56 miliar (Rp746,6 triliun)
  6. Carlos Slim (pengusaha Meksiko): $54,5 miliar (Rp726,6 triliun)
  7. Larry Ellison (pendiri Oracle): $52,2 miliar (Rp696 triliun)
  8. Charles Koch (pengusaha AS): $48,3 miliar (Rp644 triliun)
  9. David Koch (pengusaha AS): $48,3 miliar (Rp644 triliun)
  10. Michael Bloomberg (pendiri Bloomberg): $47,5 miliar (Rp633,3 triliun)
bbc

Jumlah perempuan dalam daftar bertambah menjadi 227 dari 202, dengan total nilai harta $852,8 miliar (Rp11.370,6 triliun). Untuk kedua kalinya berturut-turut, Liliane Bettencourt dari Perancis, pewaris perusahaan kosmetik L’Oreal, menjadi perempuan terkaya di dunia dengan kekayaan bersih $39,5 miliar (Rp526,6 triliun).

Sebagian besar perempuan terkaya mewarisi kekayaannya, kata Forbes. Namun daftar tersebut juga memuat 15 perempuan yang membangun usaha sendiri atau self-made, kebanyakan dari negara Asia, termasuk Nguyen Thi Phuong Thao dari Vietnam dari maskapai penerbangan murah VietJet Air.

Donald Trump bertelepon di Ruang Oval, Gedung Putih. (BBC)

Kejatuhan Trump

Forbes menghubungkan jatuhnya peringkat sang presiden AS pada lesunya pasar properti di Manhattan, yang berkontribusi pada sebagian besar kekayaannya.

“Sebesar 40% harta Donald Trump terdapat dalam Trump Tower dan delapan bangunan berjarak satu mil dari tempat itu,” kata Forbes. “Belakangan ini, daerah sekitarnya sedang kesusahan – secara relatif.”

Majalah itu juga mengatakan kekayaan Trump terkuras oleh pengeluaran politik sebesar $66 juta (Rp880 miliar) untuk kampanye, juga pengeluaran $25 juta (Rp333,3 miliar) untuk membereskan proses pengadilan terkait dugaan bahwa ia memeras mahasiswa di Trump University.

Trump juga melewatkan keramaian besar di Wall Street setelah pemilihan presiden, dengan asumsi ia menjual semua sahamnya selama kampanye tahun lalu, kata Forbes.

Akan tetapi tidak semua tren negatif untuk Trump.

Menurut estimasi Forbes, nilai resor Mar-a-Lagio di Florida menanjak $25 juta (Rp333,3 miliar) karena terekspos setelah pemilu.

bbc

Seluk beluk orang terkaya Forbes:

  • Bill Gates telah duduk di puncak daftar Forbes 18 kali dalam 23 tahun terakhir
  • Terdapat 195 pendatang baru dalam daftar, kebanyakan merupakan milarder dari Cina daratan
  • Miliarder termuda dalam dua tahun berturut-turut yakni Alexandra Andresen, 20 tahun, setelah ayahnya mentransfer sekitar $1,2 miliar (Rp16 triliun)
  • Miliarder termuda dengan usaha sendiri ialah John Collison, 26 tahun, dengan kekayaan $1,1 miliar (Rp14,6 triliun) setelah mendirikan situs pembayaran daring Stripe
  • Satu-satunya pendatang baru perempuan yang membangun usaha sendiri ialah Thai Lee, yang pindah ke AS sejak kanak-kanak dan kini menjalankan perusahaan pengecer teknologi SHI
  • Diantara miliarder perempuan, jutawan bijih besi Gina Rinehart paling beruntung tahun ini, dengan kekayaan bersih yang bertambah $6,2 miliar (Rp82,6 triliun) hingga mencapai $15 miliar (Rp200 triliun)

Sumber: bbc.com

Baca Juga:

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.