Rabu, 24 April 24

Chikita Rosemarie Rilis Single Perdana Pop Jazz

Chikita Rosemarie Rilis Single Perdana Pop Jazz
* Chikita Rosemarie saat peluncurkan single terbaru berjudul “Kembali” di Apt. Rasuna, Jakarta Selatan, Selasa (28/2/2-17). (Foto: Popi Rahim/Obsessionnews.com)

Jakarta, Obsessionnews.com  – Penyanyi Chikita Rosemarie bakal mewarnai blantika musik Indonesia. Ia secara resmi meluncurkan single terbaru berjudul “Kembali” di Apt. Rasuna, Jakarta Selatan, Selasa (28/2/2017).

Beraliran pop jazz, easy listening, lagu Kembali ditulis sendiri liriknya oleh Chikita. Bersenandung sederhana, indah, melankolis, namun sarat pesan dan makna. Tentunya berkat dukungan dari solois Junior Sumantri yang merupakan sahabat baik yang sekaligus sebagai mentor.

Menurut Chikita, menciptakan lirik nan sederhana mampu menggambarkan persaan hati, pikiran dan sarat makna adalah tantangan. Melalui proses kontemplasi diri, menggali perasaan akhirnya dapat merampungkan single Kembali.

Berikut cuplikan lagu Kembali :

“Ya, Kembali, adalah jawaban saya,” ucap Chikita.

Produksi single Kembali ini cukup memakan waktu lama dan tenaga. Liriknya selesai pada April 2016, merupakan awal mula kolaborasi selanjutnya dengan Sumantri.

Wanita kelahiran Jakarta, 8 Mei 1989 ini mengakui, lambatnya single ini dirilis karena juga ia memang aktif bekerja di industri kreatif dan juga kala itu sedang menyusui putra tercinta yang masih berusia 1,5 tahun. Sehingga take vocal dan instrument lagu tersebut dilakukan pada Oktober lalu.

“Selesai mixing dan mastering di bulan Desember, lalu kami lanjut untuk persiapan serta syuting videoklip di Bali pada Januari 2017 bersama tim videografi yang dipimpimn oleh Yudo Mochie sahabat saya dari kecil,” jelasnya.

Tidak hanya soal percintaan, lagu Kembali mempunyai sarat pesan pemberdayaan (empowerment). Alumni dari Universitas Indonesia berharap, Kembali dapat dinikmati oleh siapapun, khususnya bagi mereka yang bias merelasikan pengalam hidup pribadinya dengan lagu ini.

Kembali adalah gambaran kekecewaan dan frustasi yang dialami seseorang akibat dari sebuah hubungan percintaan yang bersifat timpang. Itu merujuk pada visi yang tak sejalan dengan realita. Serta hubungan timbal balik yang tak terkoneksi antara dua manusia dalam sebuah janji.

Akhirnya, rasa kecewa dan frustasi itu justru menjadi motivasi untuk semakin memahami potensi diri dan menjadi pendorong diri untuk berkembang menjadi pribadi yang lebih baik.

Lagu Kembali yang diproduksi oleh Backbeat Studio ini menampilkan Junior Soemantri sebagai gitaris, Donny Prasetyo sebagai Keyboard, Otje Stefanus sebagai Bass dan Tobias Ringga sebagi penabuh drum.

Sementara Harley Maximilian Korompis sebagai peniup terompet dan Putri Habibie sebagai backing vocal. (Popi Rahim)

 

 

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.