Rabu, 24 April 24

Cagub Idrus Akan Jadikan Jakarta Pusat Hijab Dunia

Cagub Idrus Akan Jadikan Jakarta Pusat Hijab Dunia

Jakarta, Obsessionnews- Cagub DKI Jakarta dari PKS, Muhamad Idrus akan menjadikan Jakarta, pusat Fashion Muslimah Internasional atau hijab dunia.

“Jakarta sangat berpotensi untuk menjadi pusat peradaban fashion muslimah internasional. Kalau Paris dikenal sebagai pusat mode dunia, Jakarta tentu sangat memungkinkan dan potensial dikenal sebagai pusat mode muslim dunia,” tutur Idrus yang dikenal dengan jargon #JakartaKEREN.

Adapun upaya yang akan dilakukan untuk menjadikan Jakarta sebagai pusat fashion muslimah internasional ini diantaranya adalah dengan membantu perkembangan industri-industri kreatif fashion muslimah, menyiapkan kontes-kontes fashion muslimah, serta memberikan edukasi tentang fashion muslimah.

baca juga:

Dhani Gagal Jadi Cagub DKI

PAN ‘Bingung’ Soal Cagub DKI

Tokoh Lintas Iman Dukung Adhyaksa Jadi DKI1

“Untuk menjadi pusat fashion muslimah internasional, kita bisa mengupayakan dengan membantu perkembangan para industri-industri kreatif fashion muslimah, menyiapkan kontes atau fashion show fashion muslimah. Do’akan saja semoga kita bisa punya gedung teater terbesar sedunia agar bisa mengadakan kontes fashion muslimah besar-besaran disana. Tidak lupa, edukasi tentang fashion muslimah juga harus diupayakan agar nilai-nilai yang seharusnya melekat dalam pemakaian fashion muslimah tidak hilang,” ucap Idrus, seperti dilansir laman www.jakartakeren.id.

Idrus berharap, Jakarta sebagai pusat fashion muslimah internasional sebagai kearifan lokal bisa terwujud. Dengan begitu, peradaban gaya hidup kaum muslim bisa semakin pesat, bisa menarik perhatian para wisatawan mancanegara datang, juga bisa semakin meningkatkan aktifitas perekonomian nasional.

“Semoga Jakarta sebagai pusat fashion muslimah internasional bisa terwujud agar peradaban fashion muslimah sebagai kearifan lokal dan gaya hidup semakin pesat, design berikut hasil industri kreatif fashionnya banyak diminati muslimah hingga tingkat internasional,” ungkap Idrus.

“Dengan begitu, para wisatawan Mancanegara akan semakin tertarik untuk berkunjung ke Jakarta. Target 10 juta wisatawan mancanegara pun insyaAllah optimis realistis bisa tercapai. Termasuk ekonomi pun bisa semakin meningkat dengan derasnya aktivitas jual beli fashion muslimah,” pungkas Idrus yang disebut-sebut sebagai “Darah Baru Jakarta” ini. @reza_indrayana

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.